Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Timnas U19 Indonesia, Malam Ini Lawan Bulgaria

Kompas.com - 05/09/2020, 12:00 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia akan melakoni laga uji coba internasional melawan Bulgaria nanti malam.

Laga timnas U19 Indonesia vs Bulgaria akan digelar di Stadion Igraliste NK Polet, Sveti Maryin na Mauri, Sabtu (5/9/2020) pukul 22.00 WIB.

Duel kontra Bulgaria menjadi pertandingan pertama timnas U19 Indonesia selama menjalani pemusatan latihan (TC) di Kroasia sejak 30 Agustus lalu.

Gelandang timnas U19 David Maulana mengatakan, dia dan rekan-rekannya sudah siap menghadapi laga ini setelah sepekan menjalani latihan keras

"Kami sudah siap menjalani laga uji coba melawan Bulgaria," kata David Maulana, seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Jelang Bersua Bulgaria, Ini Cara Timnas U19 Analisis Kekuatan Lawan

Saat ini selama sepekan tim pelatih masih memberikan porsi latihan fisik dengan intensitas tinggi kepada kami," imbuhnya.

Sementara itu, pelatih timnas Shin Tae-yong menilai, laga melawan Bulgaria menjadi ujian yang berat bagi skuadnya.

Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak akan memaksakan kemenangan pada pertandingan ini karena bukan itu tujuan utamanya.

"Jadi besok akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi kami. Namun, kami harus membentuk mental dan intinya tim ini masih berproses," ujarnya.

"Intinya pertandingan besok tidak mudah bagi kami, tetapi memang kami TC ke Eropa untuk mencari pengalaman dan melihat perkembangan tim," kata Shin Tae-yong.

Baca juga: Kata Shin Tae-yong Jelang Laga Timnas U19 Indonesia Vs Bulgaria

Setelah melawan Bulgaria, timans U19 Indonesia akan menantang Kroasia pada 8 September.

Tiga hari berselang, David Maulana dkk akan menjajal kekuatan Arab Saudi

Skuad Garuda Muda juga akan melawan Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb selama.

Laga uji coba internasional ini termasuk dalam agenda TC timnas U19 yang dijadwalkan berlangsung sampai akhir September ini.

TC ini dilakukan sebagai persiapan timnas U19 Indonesia menjelang turnamen terdekat, Piala Asia U19 2020 di Uzbekistan pada 14-31 Oktober mendatang.

Baca juga: Menilik Lawan Timnas U19, Kroasia Punya Pemain Chelsea dan Dinamo Zagreb

Berikut jadwal timnas U19 Indonesia malam ini:

Sabtu (5/9/2020)

22.00 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Bulgaria

Link live streaming >>> klik di sini

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com