Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Thomas Mueller Soroti Sisi Menarik Andai Lionel Messi Pergi dari Barcelona

Kompas.com - 28/08/2020, 09:51 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber Goal


KOMPAS.com - Kabar Lionel Messi yang akan meninggalkan Barcelona juga sampai ke telinga penyerang Bayern Muenchen, Thomas Muller.

Seperti diketahui, Lionel Messi kabarnya sudah mengirimkan faks ke Barcelona soal keinginannya untuk pergi dari Camp Nou pada musim panas ini.

Pemain berjulukan La Pulga itu ingin hengkang dari Barcelona dengan mengaktifkan klausul dalam kontraknya yang membuatnya bisa pergi dengan status bebas transfer setiap akhir musim.

Thomas Mueller pun menyoroti hal menarik dari kemungkinan Messi 'bercerai' dengan Barcelona.

Baca juga: Bayern Muenchen Tak Tertarik Ikut Buru Lionel Messi

Dia mengindikasikan bahwa kabar ini membuat banyak pihak menebak-nebak ke mana Lionel Messi akan berlabuh. 

Menarik memang untuk mengikuti ke mana Lionel Messi akan berakhir apabila benar-benar meninggalkan Barcelona.

Sebab, sejauh ini sudah ada tiga klub yang dikaitkan dengan Lionel Messi yakni Manchester City, Paris Saint-Germain, dan Inter Milan.

"Hari ketika Messi dan Barcelona berpisah pasti akan terjadi pada suatu saat. Tentu saja, Anda akan mengira itu bakal menjadi akhir kariernya, tetapi sekarang tampaknya berbeda," kata Mueller dilansir dari Goal.

"Lionel Messi adalah salah satu pesepak bola terbaik di planet ini, bahkan mungkin yang terbaik dalam 100 tahun terakhir meski setiap orang punya opininya sendiri."

"Jika bertanya kepada Pele, dia mungkin memiliki pendapat berbeda. Sekarang akan ada perubahan dan itu menarik untuk sepak bola," jelas Thomas Mueller.

Baca juga: Misi Boyong Messi, Man City Siapkan 3 Pemain dan Uang Seharga Ronaldo

"Selain fan Barcelona, yang saya maklumi, tidak ada yang memandang kabar ini sebagai sesuatu yang buruk melainkan membuat penasaran soal hal baru apa yang akan datang," tutur pemain berusia 30 tahun ini.

Adapun, Thomas Mueller sendiri merupakan salah satu pemain yang membuat Barcelona babak belur di perempat final Liga Champions.

Barcelona tersingkir dari Liga Champions secara memalukan dengan kalah 2-8 dari Bayern Muenchen.

Kekalahan itu disebut-sebut sebagai salah satu alasan Lionel Messi ingin pergi dari Barcelona.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia Pantang Remehkan Filipina, Pemain U23 Jangan Kecil Hati

Timnas Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Klasemen Proliga 2024, Jakarta STIN BIN No 1 Putra, Popsivo Polwan Belum Terkalahkan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com