Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kekecewaan Mustafi Sebelum Arsenal Kalahkan Chelsea dan Juara Piala FA

Kompas.com - 02/08/2020, 11:45 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Arsenal berhasil mengukuhkan gelar "raja" Piala FA setelah merengkuh trofi kompetisi tersebut 14 kali.

Trofi ke-14 didapat seusai The Gunners, julukan Arsenal, mengalahkan Chelsea 2-1 pada partai final Piala FA.

Duel panas Arsenal vs Chelsea rampung digelar di Wembley Stadium pada Sabtu (1/8/2020) malam WIB.

Dua gol The Gunners diborong oleh penyerang mereka, Pierre-Emerick Aubameyang pada menit ke-28 lewat titik putih dan menit ke-67.

Baca juga: Video - Kiper Arsenal Menangis Usai The Gunners Juara Piala FA

Sementara satu gol Chelsea dibuat lewat kaki Christian Pulisic (5').

Skuad The Gunners tentu merayakan keberhasilan gelar tersebut. Tetapi, beberapa hari sebelum partai final, ada rasa kecewa dari bek Arsenal, Shkodran Mustafi.

Bek berkebangsaan Jerman tersebut tak bisa membela timnya dalam partai final Piala FA, Arsenal vs Chelsea.

Sebab, dirinya sedang menjalani perawatan usai operasi kecil guna mengatasi hamstring kanannya.

Baca juga: Arsenal Juara Piala FA, Pembuktian Mikel Arteta kepada The Gunners

Meski operasi kecil, dia harus absen hingga awal musim Liga Inggris musim 2020-2021 nanti.

Cedera hamstring dia dapat ketika mengalahkan Manchester City di semifinal Piala FA dengan skor 2-0.

"Saya tak bisa tampil lagi untuk kali kedua di partai final Piala FA," kata Shkodran Mustafi 28 Juli 2020.

Sebelumnya, Mustafi tak bisa membela Arsenal di final Piala FA musim 2016-2017 yang juga bertemu dengan Chelsea.

Baca juga: Arsenal Vs Chelsea, Lampard: Ada Konspirasi yang Melawan Kami

Saat itu, Arsenal juga menang dengan skor 2-1 atas Chelsea.

"Kabar baiknya, operasi saya berjalan dengan lancar dan saya bukan tipe pria yang mudah menyerah," tulis dia di Twitter pribadinya

"Setelah rasa kekecewaan ini, saya harus menerima situasi ini dan saya sekarang fokus untuk pemulihan kembali ke lapangan," tegasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Man City Kejar Gelar Liga Inggris Keempat, Guardiola Enggan Sesumbar

Liga Inggris
VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024, Bali United Punya Harapan

Liga Indonesia
Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Kata Fabregas Usai Bawa Como ke Serie A Liga Italia: Bahagia Luar Biasa...

Liga Italia
Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Tekad Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Tottenham Vs Man City, Satu Jalan Pasukan Guardiola Menuju Juara

Liga Inggris
Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Kata Luis Enrique soal Mbappe Dicemooh Fans PSG

Liga Lain
Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Bali United Vs Persib Bandung, Sisi Kerugian di Mata Teco

Liga Indonesia
Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com