Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Barcelona Sebut Quique Setien Pelatih Medioker

Kompas.com - 19/07/2020, 14:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber Marca

KOMPAS.com - Legenda Barcelona Hristo Stoichkov melihat Quique Setien bukanlah sosok yang tepat untuk melatih Lionel Messi dkk.

Mengutip Marca, mantan bomber Blaugrana itu bahkan tak ragu menyebut Setien dan asistennya adalah juru taktik "papan bawah".

"Anda menendang (Ernesto) Valverde untuk pelatih medioker, seperti asistennya," ucap Stoichkov, merujuk Setien dan Eder Sarabia.

Quique Setien ditunjuk sebagai pelatih kepala Barcelona pada Januari 2020.

Mantan pelatih Real Betis itu menggantikan posisi Ernesto Valverde yang dipecat manajemen klub.

Baca juga: Dries Mertens Optimistis Napoli Bisa Singkirkan Barcelona

Selama menukangi Bracelona, Setien sebenarnya mencatatkan statistik yang buruk-buruk amat.

Dalam 22 pertandingan, Setien mempersembahkan 14 kemenangan, empat kalah dan empat seri, di semua kompetisi.

Namun, Setien tetap saja dianggap gagal karena tak mampu mempersembahkan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Trofi LaLiga 2019-2020 jatuh ke tangan rival abadi mereka Real Madrid pekan lalu.

Baca juga: Singgung Liverpool, Messi Bongkar Masalah Barcelona

Kegagalan itu seperti menjadi "dosa" tak terampuni Setien dan membuat posisinya berada di ujung tanduk.

 

Dalam perkembangan terakhir, manajemen Barcelona sudah mengadakan pertemuan darurat untuk membahas nasib Setien, Jumat (17/7/2020).

Pertemuan darurat itu juga dihadiri oleh Setien dan Josep Maria Bartomeu.

Hasilnya, Setien masih dipertahankan Barcelona setidaknya sampai laga terakhir Liga Spanyol, Minggu (19/7/2020).

Barcelona akan menutup Liga Spanyol musim ini dengan bertandang ke markas Deportivo Alaves.

Baca juga: Gagal di Liga Spanyol, Setien Tinggal Tunggu Waktu Dipecat Barcelona

Setelah itu, nasib Setien akan dibicarakan lagi menjelang kelanjutan Liga Champions.

Sebenarnya, Bartomeu dan manajemen Barcelona disebut tidak ingin memecat Setien musim ini.

Namun, manajemen akan menerima jika pada akhirnya Setien memilih mengundurkan diri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com