Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Valladolid Vs Barcelona, Barca Wajib Menang atau Trofi Melayang

Kompas.com - 11/07/2020, 17:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Barcelona wajib menang atas Real Valladolid nanti malam demi menjaga asa juara LaLiga - kasta teratas Liga Spanyol - musim ini.

Barcelona akan bertandang ke markas Real Valladolid pada lanjutan pekan ke-36 Liga Spanyol 2019-2020.

Laga Valladolid vs Barcelona bakal digelar di Stadion Jose Zorilla, Minggu (12/7/2020) pukul 00.30 WIB.

Blaugrana - julukan Barcelona - pantang tergelincir pada pertandingan ini.

Mereka tidak boleh meraih hasil selain kemenangan untuk menjaga asa menjadi yang terbaik di Tanah Matador.

Baca juga: Pelatih Real Madrid: Courtois Buat Haters Terdiam dengan Mengalahkan Barcelona

Jika Lionel Messi dkk gagal menang, maka trofi juara bisa melayang. Mengapa?

Barcelona saat ini masih mendekam di posisi kedua klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 76 poin dari 35 pertandingan.

Armada Quique Setien masih tertinggal dari Real Madrid di puncak klasemen yang sudah memiliki 80 angka.

Apabila Barcelona kalah dari Valladolid, sedangkan pada laga lainnya Real Madrid menang atas Granada, Senin (13/7/2020), maka poin mereka tetap 76 dan El Real bertambah menjadi 83.

Baca juga: Dipacu Terus 8 Laga Tanpa Diganti, Lionel Messi Bak Terminator Penopang Barcelona

Dengan selisih tujuh angka, Barcelona sudah tidak mungkin mengejar Real Madrid pada dua laga selanjutnya.

Adapun jika Barcelona imbang melawan Valladolid dan Real Madrid mengalahkan Granada, El Barca tetap tidak bisa meraih podium pertama.

Barcelona akan memiliki 77 poin dengan skenario ini, dan Real Madrid 83.

Dengan jarak enam poin, Barcelona sebenarnya masih bisa menyusul dengan asumsi Real Madrid selalu kalah dalam dua laga sisa.

Namun, jika itu terjadi, Barcelona tetap berada di urutan kedua karena mereka kalah head to head dari Real Madrid.

Baca juga: Drawing Liga Champions, Potensi Barcelona Vs Bayern di Perempat Final

Pada pertemuan pertama musim ini, Barcelona ditahan imbang Real Madrid 0-0 di Camp Nou, kemudian mereka takluk 0-2 dari Eden Hazard dkk pada pertemuan kedua di Santiago Bernabeu.

Barcelona masih bisa "selamat" jika gagal mengalahkan Valladolid, asalkan Real Madrid meraih hasil serupa.

Namun, skenario itu agaknya dihindari Blaugrana karena tidak ada tim yang bertanding untuk kalah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com