Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Cegah Covid-19, Gaya Paul Pogba Lebih Cocok daripada Paulo Dybala

Kompas.com - 26/03/2020, 17:20 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Setiap pemain sepak bola memiliki cara tersendiri ketika merayakan sebuah gol.

Begitu juga yang dilakukan oleh gelandang Manchester United, Paul Pogba, dan penyerang Juventus, Paulo Dybala.

Mereka berdua memiliki cara berbeda usai menjebol gawang lawan. Paul Pogba dengan gaya "dab"nya sementara pemain Juventus itu identik dengan Dybala-Mask.

Lebih jelas, selebrasi "dab" Pogba yakni menutup mulut dengan siku kemudian sembari menundukkan wajah ke siku tersebut.

Sementara gaya selebrasi Dybala-Mask yakni meletakkan tangan di depan wajah, ibu jari dan jari telunjuk dibentangkan seolah-olah membentuk sebuah topeng.

Uniknya, Paul Pogba mengampanyekan selebrasi "dab" sebagai salah satu mencegah virus corona.

Gelandang timnas Perancis tersebut menjelaskan bahwa gaya selebrasinya sesuai dengan anjuran Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) ketika bersin dan batuk.

Baca juga: Mantan Penyerang Man United Ingin Menyaksikan Duet Pogba-Fernandes

Langkah tersebut bertujuan agar tidak menyebarkan virus ketika batuk maupun bersin.

Sementara menutup mulut seperti gaya Dybala-Mask bukan langkah tepat untuk mencegah penyebaran virus, khususnya virus corona yang saat ini menggemparkan dunia.

Paulo Dybala melakukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Juventus, Selasa (30/4/2019)AFP/Oli SCARFF Paulo Dybala melakukan selebrasi setelah mencetak gol untuk Juventus, Selasa (30/4/2019)

Pasalnya, meski batuk atau bersin ditutupi, akan tetapi virus membekas di telapak tangan dan tangan tersebut menyentuh banyak benda.

Sehingga dinilai masih bisa menularkan virus ketika tangan tersebut menyentuh benda.

Seperti diketahui, virus corona tengah merebak ke berbagai negara di Planet Bumi. Segala upaya terus digalakkan demi mencegah laju penyebaran Covid-19.

Baca juga: Mino Raiola Buka Suara soal Pogba dan Haaland Bakal Pindah ke Real Madrid

Terlepas dari dua gaya selebrasi tersebut, Paulo Dybala saat ini tengah mengembalikan kondisi tubuhnya lantaran positif terjangkit Covid-19.

Dybala mengakui bahwa dirinya positif virus corona melalui akun Twitter pribadinya.

Kabar terakhir, Dybala merasa lebih baik dan sedang menjalani isolasi diri.

Dybala bersama kekasihnya, Oriana Sabatini, akan melakukan tes virus corona pada 31 Maret 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com