Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kru McLaren yang Dikarantina di Australia Diizinkan Pulang

Kompas.com - 26/03/2020, 07:40 WIB
Alsadad Rudi,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kru tim McLaren yang sempat dikarantina di Australia sudah diizinkan pulang.

Dikutip dari Antaranews.com, tim McLaren pekan ini akan menyambut anggota timnya yang harus menjalani karantina dua pekan di Melbourne.

Karantina harus dilakukan setelah salah satu kru tim asal Inggris itu positif COVID-19 jelang seri pembuka Formula 1 2020.

Seri pembuka F1 2020 seharusnya digelat di Sirkuit Albert Park, Melbourne, 15 Maret silam.
Kru yang positif tersebut telah dinyatakan bebas gejala pada pekan lalu.

Sementara itu, tujuh anggota lainnya yang telah menjalani karantina menunjukkan hasil tes negatif.

Meski hasil tes negatif, kru tim McLaren tetap harus menyelesaikan masa karantina selama 14 hari.

"Mereka dalam keadaan baik, saya tinggal dengan mereka selama beberapa hari dan sejumlah anggota senior tim masih bersama mereka," kata Kepala Tim McLaren, Andreas Seidl di laman resmi tim, Rabu (25/3/2020).

"Semua tim yang menjalani tes terbukti negatif. Anggota yang dites positif sekarang merasa baik dan kami menantikan kepulangan mereka ke UK (Inggris Raya) pekan ini," ujar dia.

Baca juga: Kabar Terkini 7 Anggota Tim McLaren Setelah Menjalani Tes Covid-19

Rencana kepulangan kru tim McLaren cukup rumit.

Sebab, sejumlah maskapai penerbangan melakukan pengurangan jadwal karena pemberlakuan pembatasan perjalanan di beberapa negara.

Namun, laman resmi F1 melaporkan sebagian dari tim yang bertahan di Australia telah mendarat di Inggris.

Pandemi COVID-19 telah memaksa balapan pembuka musim, yakni Grand Prix Australia serta Grand Prix Monaco dibatalkan.

Ada enam balapan lainnya yang ditunda.

Chairman Formula 1, Chase Carey mengatakan bahwa pihaknya masih berharap dapat memulai musim 2020 yang menampilkan 15 sampai 18 balapan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com