Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Andai Terima Tantangan Ayah Tyson Fury, Haye yang Jagokan Wilder Kehilangan Rp 1,8 Miliar

Kompas.com - 28/02/2020, 08:42 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Tyson Fury meraih kemenangan sensasional ketika menantang juara dunia kelas berat WBC, Deontay Wilder.

Dalam duel di MGM Grand Garden Arena, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (23/2/2020) pagi WIB, Tyson Fury menang TKO pada ronde ketujuh.

Kemenangan Fury dalam laga jilid dua ini di luar perkiraan David Haye, yang menjagokan sang juara bertahan.

Mantan petinju profesional asal Inggris ini pun memberikan pujian kepada kompatriotnya tersebut.

Baca juga: Wilder Vs Tyson Fury, Pesan Wasit Sebelum Kubu Deontay Lempar Handuk

David Haye sangat beruntung tak mau meladeni tantangan ayah Tyson Fury, John, yang bersedia taruhan untuk kemenangan putranya.

John sudah menyiapkan dana hingga 100.000 poundsterling (sekitar Rp 1,8 miliar).

Memang, Fury tampil sangat impresif dalam laga ulangan ini (pada laga pertama berakhir imbang).

Petinju berusia 31 tahun dengan julukan The Gypsy King itu membuat Wilder jatuh sebanyak dua kali dan terus menghujani pukulan kepada sang lawan.

Ini membuat kubu Wilder terpaksa melempar handuk pada ronde ketujuh demi menyelamatkan petarungnya.

Hasil tersebut sangat mengejutkan jika melihat rekor pertarungan Wilder. Bagaimana tidak, sang juara bertahan berstatus raja KO lantaran meraih 41 kemenangan KO/TKO dari 43 laga.

Tak heran, banyak yang memprediksi Fury hanya bisa menang angka dalam laga tersebut.

Pendapat serupa juga diutarakan David Haye, saat berdebat dengan ayah Tyson Fury dalam acara Wilder v Fury 2: The Debate di BT Sports.

Haye membantah prediksi John Fury bahwa The Gypsy King akan menang KO atas Wilder.

John Fury bahkan mengungkapkan keyakinannya bahwa putranya bakal membuat Wilder tak berdaya dalam waktu delapan ronde saja.

Baca juga: Kalah TKO dari Tyson Fury, Peringkat Deontay Wilder di Bawah Trio Inggris

"Seorang pria ketika ditekan dan mengalami kesulitan, dia akan menjadi goyah," kata John Fury, merujuk kepada Wilder.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Ricky Soebagdja Ungkap Fokus PBSI Jelang Olimpiade 2024

Badminton
Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Lewandowski Tak Takut Mbappe Perkuat Madrid, Ingatkan Barcelona

Liga Spanyol
Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Julen Lopetegui Resmi Gantikan Moyes Jadi Pelatih West Ham United

Liga Inggris
Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Alasan Darwin Nunez Hindari Baca Komentar Negatif di Medsos

Liga Inggris
Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Xabi Alonso Usai Gagal Bawa Leverkusen Juara Liga Europa: Menyakitkan…

Liga Indonesia
Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Cerita Apriyani Nyaris Saling Pukul dengan Fadia, Singgung Kepedulian

Badminton
Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Asean Cup 2024: Pandit Vietnam Nilai Sulit Jika Bertemu Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Atalanta Juara Liga Europa, Gelar Pertama Gasperini, Ukir Sejarah di Usia 66 Tahun!

Liga Lain
Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Jelang Final Championship Series Liga 1, Persib Disanksi Komdis

Liga Indonesia
Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Hansi Flick Jalin Komunikasi dengan Deco, Sinyal Calon Pengganti Xavi di Barcelona

Liga Spanyol
AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

AC Milan Rilis Jersey Kandang Baru untuk Musim Depan

Liga Italia
Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Baru Gabung, Kesan Mendoza Langsung Bawa Persib ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

SSB Blles Academy Bawa Gaya Brasil, Misi Khusus Luciano Leandro untuk Indonesia

Sports
Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Alasan Southgate Panggil Pemain Muda Inggris untuk Pemusatan Latihan Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com