Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen MotoGP 2024 Usai GP Catalunya 2024: Bagnaia Tempel Jorge Martin

Kompas.com - 26/05/2024, 20:49 WIB
Aliyah Shifa Rifai,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.comFrancesco Bagnaia naik ke peringkat dua klasemen MotoGP 2024 usai memenangi GP Catalunya 2024. Ia menempel Jorge Martin.

MotoGP Catalunya 2024 berlangsung di Circuit de Barcelona-Catalunya, pada Minggu (26/5/2024), berakhir dengan Bagnaia sebagai pemenang.

Berkat kemenangan ini Bagnaia bisa naik dua posisi, yakni ke peringkat dua klasemen MotoGP 2024. Ia kini persis berada di  bawah Jorge Martin.

Keduanya terpaut poin yang cukup jauh, yaitu 39 angka. Martin memiliki total 155 poin dan Bagnaia mengoleksi 116 angka.

Baca juga: Hasil MotoGP Catalunya 2024: Bagnaia No 1 Usai Salip Martin, Marquez Podium

Bagnaia kini unggul tipis dari Marc Marquez yang menempati peringkat tiga klasemen MotoGP 2024.

Adapun Marquez yang memulai start dari posisi ke-14 MotoGP Catalunya 2024, berhasil mengakhiri balapan dengan mencapai urutan ketiga.

Kini, Bagnaia dan Marquez hanya dipisahkan dua angka. Marquez berhasil mendapat 16 poin tambahan karena finis di bawah Jorge Martin pada MotoGP Catalunya 2024.

Di bawah Marquez, ada Enea Bastianini. Ia tetap berada urutan keempat dengan total 94 poin meski finis di luar 10 besar pada MotoGP Catalunya 2024.

Lima besar klasemen MotoGP 2024 dilengkapi oleh Maverick Vinales. Sang pebalap Aprilia itu menduduki posisi lima dengan 87 angka.

Rekan setim Vinales, Aleix Espargaro, yang finis di posisi keempat MotoGP Catalunya 2024, kini berada di posisi ketujuh klasemen Kejuaraan Dunia 2024 setelah mengemas 76 poin. Ia persis di bawah Pedro Acosta (83 poin).

Baca juga: Alasan Kompany Cocok Jadi Pelatih Bayern Muenchen

Espargaro hanya berselisih satu angka dengan Brad Binder yang hari ini menuntaskan race di urutan kedelapan.

Pebalap Pertamina Enduro V46, Marco Bezzecchi, menutup barisan sepuluh besar klasemen MotoGP 2024. Bezzechi berhasil finis di urutan ke-11 pada MotoGP Catalunya 2024.

Sejauh ini, ada tiga pebalap yang masih belum meraih satu pun poin. Mereka pun menjadi penghuni tiga terbawah klasemen.

Ketiga pebalap tersebut adalah Luca Marini (Repsol Honda), Stefan Bradl (HRC Test Team), dan Lorenzo Savadori (Aprilia Racing).

Klasemen MotoGP 2024

  1. Jorge Martin (Pramac Racing): 155
  2. F. Bagnaia (Ducati Lenovo): 116
  3. Marc Marquez (Gresini Racing): 114
  4. E. Bastianini (Ducati Lenovo): 94
  5. M. Vinales (Aprilia Racing): 87
  6. P. Acosta (Red Bull GASGAS Tech3): 83
  7. A. Espargaro (Aprilia Racing): 76
  8. B. Binder (Red Bull KTM): 75
  9. F. Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46): 62
  10. M. Bezzecchi (Pertamina Enduro VR46): 42
  11. A. Marquez (Gresini Racing): 42
  12. F. Quartararo (Monster Energy): 32
  13. M. Oliveira (Trackhouse): 29
  14. R. Fernandez (Trackhouse): 28
  15. J. Miller (Red Bull KTM): 27
  16. F. Morbidelli (Prima Pramac): 15
  17. A. Fernandez (Red Bull GASGAS Tech3): 13
  18. J. Mir (Repsol Honda): 13
  19. J. Zarco (LCR Honda): 9
  20. T. Nakagami (IDEMITSU Honda): 8
  21. A. Rins (Monster Energy): 7
  22. D. Pedrosa (Red Bull KTM): 7
  23. L. Marini (Repsol Honda): 0 
  24. S. Bradl (HRC Test): 0 
  25. L. Savadori (Aprilia Racing): 0
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Hasil Brasil Vs Kosta Rika: Gol Marquinhos Dianulir, Tim Samba Buntu Tertahan

Internasional
Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Lionel Messi: Tuhan Telah Memilih Saya Lahir seperti Ini...

Internasional
Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Gagal Menang Vs Italia, Dalic Tetap Puji Modric dkk dan Minta Maaf

Internasional
Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Barito Putera Resmi Rekrut Satria Tama dan Novan Sasongko

Liga Indonesia
Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liburan Marc Klok, ke Jepang hingga Belanda Tak Pikirkan Sepak Bola

Liga Indonesia
Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Hasil Kolombia Vs Paraguay 2-1: James Rodriguez Bersinar, Cafeteros Berjaya

Internasional
Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Italia ke 16 Besar Euro 2024, Zaccagni Kehabisan Kata-kata, Mantra Gol Del Piero

Internasional
Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Perancis Vs Polandia, Beban Lewandowski Tatap Penampilan Ke-200

Internasional
Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Modric Gagal Bawa Kroasia Menang Vs Italia: Sepak Bola Terkadang Kejam...

Internasional
Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Sorotan Spalletti Usai Italia Lolos Dramatis ke 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Perancis Vs Polandia

Internasional
Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Momen Manis-Pahit Modric, Gagal Penalti, Pencetak Gol Tertua, Batal Menang...

Internasional
Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Bertemu dengan Fans Timnas Jerman yang Viral dengan Saksofon

Internasional
Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Daftar Tim Lolos 16 Besar Euro 2024, Italia Dampingi Spanyol

Internasional
Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Hasil Euro dan Klasemen Akhir Grup B: Italia Dramatis Lolos, Spanyol Sempurna

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com