Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Toprak Razgatlioglu Jajal M1, Direktur Yamaha dan Morbidelli Berkomentar

Kompas.com - 15/04/2023, 13:00 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Pebalap Superbike, Toprak Razgatlioglu, telah menuntaskan tes dua hari menunggangi Yamaha M1 versi 2023 di Sirkuit Jerez pekan ini.

Toprak Razgatlioglu yang mengunci gelar Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2021 di Sirkuit Mandalika tersebut masih dirumorkan untuk pindah ke dunia MotoGP dengan Yamaha pada 2024.

Hal tersebut berkaitan dengan kontrak pebalap pabrikan Yamaha sekarang ini, Franco Morbidelli, yang akan habis pada akhir musim 2023 dengan pebalap berdarah Italia-Brasil tersebut dianggap belum memberikan performa mumpuni.

Morbidelli belum pernah mencatatkan kemenangan, podium, pole position, atau pun fastest lap dalam 27 balapan sejak memperkuat tim pabrikan Yamaha sejak 2021.

Baca juga: Klasemen MotoGP 2023: Dipimpin Murid Rossi, Ducati Dominasi 10 Besar

Direktur tim Monster Energy Yamaha, Maio Mergallia, mengutarakan pihaknya puas dengan performa Toprak saat uji di Jerez, tetapi Yamaha tetap meminta sang rider untuk menunjukkan performa lebih.

"Berbeda dengan SBK, Toprak mengemudi dengan sangat on/off, tetapi di MotoGP Anda harus memiliki kecepatan lintasan yang lebih tinggi," ujar Mergallia di Sky Italia.

"Saya berharap dia lebih konsisten, meskipun saya tidak berpikir dia terlalu mendorong. Menurut pendapat saya, dia melakukan uji coba yang baik".

Pembalap Toprak Razgatlioglu foto bersama miniaturnya seusai menyelesaikan Superpole dan Race 1 dihari pertama World Superbike 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (12/11/2022) siang.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pembalap Toprak Razgatlioglu foto bersama miniaturnya seusai menyelesaikan Superpole dan Race 1 dihari pertama World Superbike 2022 di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (12/11/2022) siang.

Komentar Quartararo dan Morbidelli Soal Tes Toprak

Pebalap pabrikan Yamaha dan juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo, sendiri masih belum tahu siapa partnernya musim depan.

"Ini bukan daerah saya, tentu saja," ujar Quartararo di Circuit of the Americas pada pertengahan pekan jelang balapan MotoGP Americas akhir pekan ini.

"Kesempatan bagus bagi Toprak untuk mencoba motor selama dua hari tetapi saya tak pernah berbicara kepadanya soal tes."

"Terkait masa depan di Yamaha, ini bukan di tangan saya. Kita lihat saja siapa rekan setim saya musim depan - bisa Franco atau yang lain."

Baca juga: Daftar Pebalap Q2 MotoGP Amerika 2023, Murid Rossi dan Pemimpin Klasemen Luput

Franco Morbidelli sendiri bersikap diplomatis terhadap tes Toprak di Jerez.

"Toprak adalah pengendara yang dikontrak oleh Yamaha dan dia telah melakukan banyak hal bagus di WSBK," ujar Morbidelli di GP One.

"Lima rider teratas di Superbike layak mendapatkan kesempatan di MotoGP. Yamaha telah melakukan gestur yang baik dan sangat dihargai kepadanya."

"Saya tahu dia tengah melakukan tes. Yamaha selalu bersikap adil terhadap para ridernya."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Inter Milan Rayakan Scudetto, 7 Jam di Bus, Kontroversi Bendera Dumfries

Liga Italia
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Kata Erick Thohir Usai Pengusaha Siapkan Bonus Rp 23 Miliar untuk Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Indonesia Vs Uzbekistan: Garuda, Jangan Lelah Buat Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Indonesia Vs Uzbekistan: Waktunya Garuda Diperhitungkan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Indonesia Vs Uzbekistan, Instruksi STY Modal Garuda Gempur Benteng

Timnas Indonesia
Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Debut Alwi Farhan di Thomas Cup 2024 dan Prospek Cerah Regenerasi Bulu Tangkis

Badminton
Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas U23 Indonesia Siap Runtuhkan Tembok Uzbekistan, STY Punya Rencana Rahasia

Timnas Indonesia
PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

PSG Juara Liga Perancis Usai AS Monaco Takluk dari Lyon

Liga Lain
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia Umbar Keyakinan, STY Tak Pernah Kalah dari Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Menang Derbi, Ditempel Ketat Man City

Liga Inggris
Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Susunan Pemain dan Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Thomas Cup Pukul 08.30 WIB

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

4 Fakta Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U23, Kans ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com