Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Umbrella Girl Payungi Kru Saat Sirkuit Mandalika Diguyur Hujan...

Kompas.com - 20/03/2022, 18:22 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Laporan langsung jurnalis Kompas.com, Benediktus Agya Pradipta, dari Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

KOMPAS.com - Umbrella girl ikut sibuk ketika Sirkuit Mandalika yang terletak di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, diguyur hujan.

Sirkuit Mandalika diguyur hujan menjelang balapan kelas utama MotoGP yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu (20/3/2022) pukul 15.00 Wita.

Sebelumnya, Sirkuit Mandalika telah dipakai untuk balapan kelas Moto3 dan Moto2.

Cuaca mulai mendung saat balapan kelas Moto2 berlangsung. Lalu, menjelang akhir balapan Moto2, cuaca mulai gerimis

Selanjutnya, ketika pebalap dan kru di kelas utama MotoGP mulai bersiap melakoni balapan, hujan turun mengguyur sirkuit.

Baca juga: MotoGP Mandalika 2022: Ketika Fabio Quartararo Tirukan Aksi Pawang Hujan...

Hujan deras yang mengguyur Sirkuit Mandalika membuat lintasan basah hingga muncul genangan air di beberapa titik.

Safety car kemudian memasuki lintasan untuk memantau kondisi. Setelah itu, balapan resmi ditunda.

Selama penundaan, situasi paddock terlihat sibuk. Para kru melakukan pekerjaannya masing-masing, termasuk umbrella girl.

Umbrella girl terlihat melakukan tugasnya dengan memayungi kru.

Baca juga: Komentar Pebalap MotoGP Usai Balapan di Sirkuit Mandalika Ditunda akibat Hujan

Pemandangan tersebut tampak di depan paddock Ducati. Umbrella girl dengan dress dan payung serba merah, memayungi kru yang sebenarnya sudah menggunakan pakaian lengkap, dari jas hujan hingga helm.

Setelah tertunda lama, para pebalap akhirnya bisa memasuki lintasan untuk memulai balapan.

Para kru pun menyusul dengan membawa perlengkapan yang dibutuhkan sebelum para pebalap melakukan start.

Momen ketika umbrella girl memayungi kru tim Ducati yang hendak ke area start menjelang balapan MotoGP Mandalika, Minggu (20/3/2022) sore Wita.KOMPAS.com/BENEDIKTUS AGYA PRADIPTA Momen ketika umbrella girl memayungi kru tim Ducati yang hendak ke area start menjelang balapan MotoGP Mandalika, Minggu (20/3/2022) sore Wita.

Pada momen tersebut, umbrella girl dari tim Ducati kembali terlihat memayungi kru yang hendak menuju lintasan.

Mereka kemudian memayungi pebalap yang hendak memulai balapan dari garis start.

Tak lama setelah itu, para umbrella girl meninggalkan lintasan setelah tanda bersiap untuk start berbunyi. Balapan MotoGP Mandalika pun berlangsung dalam kondisi trek basah.

Baca juga: Hasil MotoGP Mandalika: Oliveira Menangi Drama Wet Race, Quartararo Kedua!

Adapun balapan MotoGP Mandalika 2022 berhasil dimenangi oleh pebalap asal Portugal, Miguel Oliveira (Red Bull KTM Factory).

Dia berhasil menaiki podium Sirkuit Mandalika bersama Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Johann Zarco (Pramac Racing), yang secara berurutan menempati peringkat kedua serta ketiga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Madura United Vs Persib, Ada Tanda Tanya untuk Jaja

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Hasil Persija Vs PSIS 1-0, Laga Terakhir Maman, Macan Kemayoran Menang

Liga Lain
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 8 Besar, Menang dalam 26 Menit

Badminton
Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Madura United Vs Persib, Tongkat Bojan Hodak untuk Bangunkan Pemain

Liga Indonesia
Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Hasil Borneo FC Vs Bali United 4-2, Pesut Etam Raih Peringkat 3 Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti 'Lari, Lari, Lari!'

Dortmund Vs Madrid: Mantra Ancelotti "Lari, Lari, Lari!"

Liga Champions
HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com