Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Gabungan FP1 dan FP2 MotoGP Belanda, Vinales Terbaik, Rossi Melempem

Kompas.com - 25/06/2021, 23:02 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) sukses menjadi pebalap terbaik pada hari pertama rangkaian MotoGP Belanda 2021, Jumat (25/6/2021).

Catatan waktu putaran terbaik Maverick Vinales sebenarnya menurun pada sesi latihan bebas kedua (FP2), yakni 1 menit 33,241 detik.

Namun, Vinales tetap berhak menyandang status pebalap terbaik hari pertama MotoGP Belanda 2021 karena catatan waktu terbaiknya pada FP1 adalah 1 menit 33,072 detik.

Dengan modal ini, Vinales berpeluang mengulangi pencapaiannya pada musim 2019, yakni menjadi pemenang balapan MotoGP Belanda.

Baca juga: Finis Terakhir di Sachsenring, Balapan Terburuk Vinales di MotoGP

Adapun pebalap Repsol Honda, Pol Espargaro, secara mengejutkan berhasil menempati peringkat kedua daftar waktu gabungan FP1 dan FP2.

Pol Espargarao sedikit tertolong karena catatan waktu putaran terbaiknya pada sesi FP1 adalah 1 menit 33,183 detik.

Pada sesi FP2, Pol Espargaro sempat mengalami crash di Tikungan 5 sehingga gagal mempertajam catatan waktu putaran terbaiknya.

Rekan satu tim Espargaro, Marc Marquez, juga sempat mengalami crash pada sesi FP2.

Beruntung bagi Marc Marquez karena dirinya tetap berhasil masuk 10 besar FP1 dan FP2.

Melengkapi daftar tiga besar FP1 dan FP2, ada pebalap Red Bull KTM, Miguel Oliveira, dengan waktu putaran terbaiknya adalah 1 menit 33,400 detik.

Miguel Oliveira kembali berhasil mengungguli rekan satu tim Vinales, Fabio Quartararo, yang harus puas menempati peringkat keempat.

Di sisi lain, pebalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, tampil sangat buruk pada hari pertama MotoGP Belanda 2021.

Baca juga: Kepala Mekanik Diganti, Vinales Percaya dengan Keputusan Yamaha

Pebalap asal Italia itu harus puas menempati peringkat ke-17 dalam daftar gabungan FP1 dan FP2 setelah catatan waktu putaran terbaiknya hanyalah 1 menit 34,431 detik.

Hasil itu tentu sangat mengecewakan mengingat Valentino Rossi adalah pebalap tersukses dalam sejarah MotoGP Belanda dengan koleksi tiga kemenangan.

Selanjutnya, seluruh pebalap akan kembali melintas di Sirkuit Assen untuk mengikuti FP3, FP4, dan kualifikasi MotoGP Belanda pada Sabtu (26/6/2021).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com