Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Juara MotoGP 2020, Suzuki Gagal Triple Crown

Kompas.com - 22/11/2020, 23:07 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber Motorsport

KOMPAS.com - Suzuki gagal meraih triple crown atau menyapu bersih gelar juara dunia pebalap, tim dan konstruktor terbaik, pada MotoGP 2020.

Hal itu tidak lepas dari hasil MotoGP Portugal yang merupakan seri terakhir Kejuaraan Dunia musim ini, Minggu (22/11/2020).

Pada balapan tersebut, pebalap terbaik Suzuki adalah Alex Rins yang meraih satu poin setelah finis di urutan 15.

Hal itu membuat posisi Suzuki di klasemen konstruktor MotoGP 2020 melorot ke urutan tiga dengan koleksi 202 poin.

Suzuki pada akhirnya harus merelakan predikat konstruktor terbaik MotoGP 2020 ke Ducati.

Baca juga: Hasil MotoGP Portugal - Oliveira Sempurna, Juara Dunia Gagal Finis

Pada balapan MotoGP Portugal, pebalap terbaik Ducati adalah Jack Miller (Pramac Racing Ducati) yang sukses naik podium kedua dan meraih 20 poin.

Kontribusi 20 poin dari Jack Miller membuat Ducati berhak menyandang status kontstukor terbaik MotoGP 2020.

Ducati pada klasemen akhir konstruktor MotoGP 2020 memimpin dengan koleksi 221 poin, unggul 17 angka dari Yamaha di urutan kedua.

Ini adalah gelar konstruktor terbaik MotoGP pertama Ducati sejak 2007.

Kesuksesan Ducati menyabet gelar konstruktor terbaik pada MotoGP 2020 sebenarnya tidak lepas dari hukuman pengurangan poin yang harus diterima Yamaha.

Pada awal November, Yamaha mendapat hukuman pengurangan 50 poin dalam klasemen konstruktor MotoGP 2020 seusai terbukti melakukan modifikasi ilegal awal musim ini.

Penghargaan Konstruktor menjadi satu-satunya gelar yang tidak didapatkan Suzuki pada MotoGP musim ini.

Fakta itu membuat Suzuki gagal mengikuti jejak Honda, Yamaha, Ducati, yang pernah meraih Triple Crown.

Baca juga: Hasil MotoGP Portugal 2020 - Oliveira Juara, Perpisahan Rossi Berakhir Buruk

Sebelumnya, Suzuki sudah mengantar Joan Mir memastikan gelar juara dunia MotoGP 2020 akhir pekan lalu.

Joan Mir dengan koleksi 171 poin berada di puncak klasemen akhir pebalap MotoGP 2020 dengan keunggulan 13 poin dari Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) di urutan kedua.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke 16 Besar Singkirkan Wakil Jerman

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Pulangkan Wakil Perancis, Chico ke 16 Besar

Badminton
Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Instruksi Wajib Persebaya bagi Pemain Terikat Kontrak Saat Libur Liga 1

Liga Indonesia
PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

PSSI Siapkan Liga 1 Putri, Akan Bergulir pada 2026

Liga Indonesia
Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Pelatih Singapura Akui Kualitas Empat Pemain Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Kata Bellingham Usai Raih Gelar Pemain Terbaik La Liga 2023-2024

Liga Spanyol
Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Kata Jonatan Usai Gugur di Singapore Open 2024: Belum Bisa Terima...

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com