Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antiklimaks Marc Marquez - Save, Overtake 13 Lawan, lalu Crash...

Kompas.com - 20/07/2020, 05:30 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Aksi heroik pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, pada seri MotoGP Spanyol harus berakhir antiklimaks.

Marc Marquez gagal finis di MotoGP Spanyol yang menjadi seri pembuka musim 2020.

Balapan MotoGP Spanyol 2020 digelar di Sirkuit Jerez, Minggu (19/7/2020).

Marquez mengawali balapan di posisi ketiga, di belakang dua penunggang Yamaha, Fabio Quartararo dan Maverick Vinales.

Tak butuh waktu lama bagi Marquez untuk menjadi yang terdepan.

Baca juga: Hasil MotoGP Spanyol - Quartararo Juara, Marquez-Rossi Gagal Finis

Saat balapan berjalan dua lap, Marquez mampu mengambil alih pimpinan lomba dari Vinales.

Namun, saat memasuki lap kelima, Marquez kehilangan kendali atas motornya di tikungan keempat hingga melebar ke gravel.

Marquez mampu melakukan penyelamatan alias save khasnya sehingga tak terperosok.

Ia bisa kembali ke lintasan. Namun, posisinya melorot ke posisi ke-16.

Meski posisinya melorot jauh, Marquez tetap menunjukkan mental juara.

Secara perlahan, dia mampu melewati satu per satu lawan hingga mampu menempati posisi ketiga.

Artinya, Marquez mampu meng-overtake 13 pebalap, salah satunya legenda hidup MotoGP, Valentino Rossi.

Baca juga: MotoGP Spanyol - Lengan Kanan Marc Marquez Retak, Masa Pemulihan Belum Bisa Dipastikan

Sial bagi Marquez. Saat hanya butuh mengejar Vinales dan Quartararo, dia mengalami insiden di tikungan ketiga.

Marquez tampak kehilangan kendali saat hendak melewati tikungan.

Kali ini, dia tidak "selamat". Marquez jatuh terpental alias crash dari motor saat balapan hanya tersisa empat lap.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Warung Madura di Jersey Madura United

Warung Madura di Jersey Madura United

Liga Indonesia
Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Prediksi Indonesia Vs Guinea, Permainan Fisikal untuk Lolos Olimpiade

Liga Indonesia
Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Disiram Air Keras, Pemain Malaysia Operasi Cangkok Kulit Senilai Rp 101 Juta

Liga Lain
Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Soal Marselino, Shin Tae-yong Minta Maaf

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com