Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

99 Persen Gabung Petronas, Mengapa Rossi Belum Teken Kontrak?

Kompas.com - 17/07/2020, 11:50 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, memberi penjelasan soal situasi negosiasi kontrak dengan Petronas Yamaha SRT.

Pada Kamis (16/7/2020), Valentino Rossi sudah menyatakan 99 persen akan bergabung dengan Petronas Yamaha SRT musim depan.

Meski sudah 99 persen, Rossi hingga saat ini masih belum mengetahui kapan dirinya akan menandatangani kontrak dengan tim pabrikan itu.

Rossi menyebut masih ada satu masalah yang membuat penandatanganan kontrak ini harus tertunda.

Baca juga: Jadwal MotoGP 2020, Rossi dkk Jalani FP1 dan FP2 GP Spanyol Hari Ini

Satu masalah itu adalah siapa saja kru yang akan ikut dengan Rossi dari Monster Energy Yamaha ke Petronas Yamaha SRT.

Rossi menilai masalah itu masih menggantung karena hingga saat ini Fabio Qurtararo belum membuat keputusan.

Fabio Quartararo adalah pebalap yang akan menggantikan Rossi di Monster Energy Yamaha musim depan.

Sebelum pindah, Quartararo masih akan memperkuat Petronas Yamaha SRT musim ini.

Baca juga: Jelang MotoGP 2020, Valentino Rossi Masih Punya PR

Meski masih harus menunggu keputusan Quartararo, Rossi yakin dalam waktu dekat akan segera bergabung dengan Petronas Yamaha SRT.

"Saya tidak tahu kapan akan menandatangani kontrak. Kami tidak terburu-buru. Faktanya, saya dan Petronas Yamaha SRT sudah sepakat. Namun, kontrak masih belum siap karena kami harus membangun tim," kata Rossi dikutip dari situs Tuttomotoriweb, Jumat (17/7/2020).

"Saya saat ini sudah tidak punya lagi daya tawar untuk memengaruhi keputusan. Namun, saya yakin masalah ini akan selesai bulan depan," ujar Rossi.

"Quartararo masih membutuhkan waktu untuk menentukan siapa yang akan dia ajak ke tim baru. Saya tentu ingin mengajak semua orang kepercayaan saya ke Petronas, tetapi kelihatannya itu tidak mungkin," ucap Rossi.

Baca juga: 6 Pebalap Selain Valentino Rossi yang Nasibnya Belum Jelas di MotoGP 2021

Terkait durasi kontrak, Rossi membenarkan rumor yang menyebut dirinya akan diikat Petronas Yamaha SRT untuk musim 2021 dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Rossi menilai durasi kontrak itu adalah yang terbaik untuk kedua belah pihak mengingat usianya saat ini sudah menginjak 41 tahun.

"Hal terpenting saat ini adalah saya bisa terus melanjutkan karier. Semuanya sudah jelas. Saya akan tetap balapan pada musim 2021," ujar Rossi.

"Setelah itu, pada pertengahan 2021, saya akan berbicara lagi dengan Petronas dan Yamaha terkait musim 2022," ucap Rossi.

"Nasib saya untuk musim 2022 tentu akan sangat ditentukan oleh hasil MotoGP 2021," tutur pebalap asal Italia ini menambahkan.

Baca juga: Marc Marquez Tak Pernah Tertarik Samai Rekor Valentino Rossi

Kini, Rossi tengah bersiap menyambut seri pertama MotoGP 2020 yang akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, Minggu (19/7/2020).

Musim 2020 akan menjadi kali terakhir Rossi mengendarai motor tim pabrikan Yamaha yang telah memberinya empat gelar juara dunia MotoGP.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com