Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/05/2024, 12:51 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Di Muhammad Devirzha (34) atau dikenal dengan nama Virzha kembali meramaikan industri musik Tanah Air dengan merilis lagu “Perjalanan”.

"Perjalanan" menandai comeback Virzha, sekaligus untuk mengobati kerinduan para DEV (fans Virzha).

Virzha mengatakan lagu ini punya makna yang mendalam baginya.

"Lagu 'Perjalanan' bercerita tentang sesuatu hal yang mempunyai peran penting yang selalu dirindukan di dalam hidup. Sehingga membuat diri terasa percaya diri dan lebih berarti," kata Virzha dalam siaran pers yang diterima Kompas.com baru-baru ini.

Warna pop rock menjadi dasar lagu yang dirilis Virzha.

Baca juga: Antara Dewa 19 dan Solo Karier, Virzha: Dua-duanya Prioritas

Lagu "Perjalanan" juga menjadi tonggak awal perjalanan Virzha dengan perusahaan yang ia rintis, yakni Vcorps (VC).

“Perjalanan” sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Virzha mulai dikenal di dunia hiburan Indonesia sejak mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim ke-8 pada 2014.

Sepanjang kariernya di industri musik, Virzha telah menghasilkan tiga album di sepanjang kariernya bermusik yakni Satu (2015), Kedua (2018), dan Ketiga (2023).

Dari album-album tersebut lahir beberapa single hit, seperti “Aku Lelakimu”, “Kita Yang Beda”, hingga “Tentang Rindu”.

Selain sebagai penyanyi solo, pria kelahiran 12 Mei 1990 itu merupakan salah satu vokal dari grup band Dewa 19.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com