Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bryan Domani Lebih Nyaman Main Film Ketimbang Sinetron

Kompas.com - 17/05/2024, 09:56 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Bryan Domani mengaku, untuk saat ini dia lebih nyaman bermain film ketimbang sinetron.

Pemilik nama asli Bryan Elmi Domani itu punya alasan khusus lebih memilih film daripada sinetron.

“Buat sekarang sih aku lebih suka di film, bukan karena ada something wrong di sinetron, tapi perfilman lebih pasti kerjaannya. Kayak ‘Ok kita kerja sebulan atau 3 bulan’,” kata Bryan Domani saat ditemui di daerah Senayan, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Baca juga: Bryan Domani Beberkan Alasan Mau Bermain dalam Temurun, Film Horor Pertamanya

“Kelar abis itu aku bisa main karakter lain, ketemu orang lain,” tambah Bryan.

Menurut Bryan, membintangi sebuah sinetron harus memiliki waktu yang cukup panjang. Apalagi jika sinetron tersebut berhasil meledak.

“Tapi kalau sinetron itu kan if you lucky, kalau kamu beruntung jangka panjang, bisa sampai ratusan atau seribu episode. Jadi buat sekarang nguji aku bisa main ke mana aja nih,” ungkap Bryan.

Terbaru, Bryan Domani membintangi film Temurun karya Sinemaku Pictures.

Baca juga: Bryan Domani Ubah Penampilan Jadi Pria Lugu di Film Temurun

Film ini menjadi horor pertama bagi Bryan Domani.

“Ini baru pertama kali akting takutnya, akting deg-degannya, seperti itulah,” ucap Bryan.

Dalam film besutan sutradara Inarah Syarafina ini, Bryan memerankan tokoh Sena.

Film Temurun mengisahkan tentang kehidupan kakak beradik, Sena (Bryan Domani) dan Dewi (Yasamin Jasem).

Baca juga: Cerita Bryan Domani Perdana Main di Film Horor Temurun

Ibu kakak beradik ini meninggal akibat kelalaian Sena.

Sampai akhirnya Sena dan Dewi dijemput sang ayah tinggal bersamanya di kota dan mewariskan perusahaan produksi daging milik keluarga.

Kisah film Temurun selengkapnya bisa disaksikan di bioskop pada 30 Mei 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com