Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dul Jaelani Teriak dan Mengamuk saat Rekaman Lagu Baru Qodir Band

Kompas.com - 24/02/2024, 10:27 WIB
Ady Prawira Riandi,
Ira Gita Natalia Sembiring

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup Qodir Band baru saja merilis singel kelimanya yang berjudul "Aku Butuh Dia".

Lagu ini sudah diciptakan oleh Dul Jaelani sejak 2014.

Kekasih Tissa Biani ini mengatakan tak ada kendala berarti selama proses rekaman.

Putra ketiga Maia Estianty ini bahkan senang karena teriak seperti orang mengamuk di dapur rekaman.

Baca juga: QODIR Band Nyanyikan Ulang Lagu Bangun Tidur Mendiang Mbah Surip

"Alhamdulillah enggak ada kesulitan pas rekaman vokal saya. Karena saya suka teriak-teriak ngamuk sambil nge-band jadi lancar-lancar aja pas take vokalnya," kata Dul dalam keterangan tertulis, Sabtu (24/2/2024).

Namun proses rekaman lagu "Aku Butuh Dia" justru berlangsung lama di segi musiknya.

Qodir Band banyak bereksperimen dengan instrumen musik baru sehingga kesulitan menemukan keseimbangan seperti di lagu-lagu sebelumnya.

"Di sini kita semua banyak eksperimen. Buat kita masalah sound adalah hal yang paling detail karena Qodir selalu mempunyai desain sound yang mungkin terdengar out of the box dari band yang lain," Xaviar sang gitaris.

Baca juga: Dul Jaelani Ungkap Peran Tissa Biani dalam Qodir Band

Qodir Band sendiri masih menempatkan Queen sebagai inspirasi dari musik mereka.

Bermodalkan pasukan muda yang terdiri dari Dul Jaelani, Muhammad Xaviar, Axel CB, dan Deriel Sudiro, Qodir berusaha untuk menciptakan warna musik baru dengan bantuan kemajuan teknologi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com