Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deretan Film dan Serial Seru di Netflix 2024, Ada Titik Nol hingga Squid Game 2

Kompas.com - 04/02/2024, 12:26 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Netflix Indonesia mengumumkan deretan film dan serial yang akan dirilis di tahun ini.

Adapun sejumlah film dan serial ini akan keluar dalam berbagai genre mulai dari aksi, sci-fi hingga komedi.

Netflix mengumumkan deretan karya terbarunya melalui acara yang bertajuk Next on Netflix Indonesia di Jakarta beberapa waktu lalu.

Netflix berkolaborasi dengan sineas Tanah Air untuk menghadirkan serial atau film ciri khas Indonesia.

Baca juga: Setelah Gadis Kretek, Ini 6 Karya Terbaru dari Netflix Indonesia

Netflix pertama kalinya berkolaborasi dengan sutradara Joko Anwar yang menghadirkan serial berjudul Nightmares and Daydreams.

Diketahui Nightmares and Daydreams merupakan serial supernatural sci-fi yang dibintangi Ario Bayu, Lukman Sardi, Marissa Anita, Nirina Zubir, Sita Nursanti, Fachri Albar, dan Asmara Abigail.

Kemudian dengan sutradara Timo Tjahjanto, Netflix menghadirkan The Shadow Strays dengan menampilkan aktor muda Indonesia seperti Aurora Ribero, Kristo Immanuel, dan Ali Fikry.

Lalu ada film Kabut Berduri yang merupakan garapan sutradara Edwin. Film Kabut Berduri dibintangi oleh Putri Marino sebagai pemeran utama. Film ini mengusung genre crime-thriller yang mengambil lokasi syuting di Kalimatan.

Baca juga: Badland Hunters Jadi Film Non-Inggris yang Paling Banyak Ditonton di Netflix Minggu Ini

Selain itu ada Titik Nol yang diadaptasi dari novel dan dibintangi Denny Sumargo dan Marissa Anita.

Selanjutnya ada film thriller bertajuk Monster yang dibintangi Marsha Timothy, Alex Abbad, dan Anantya Kirana.

Dan untuk lokal terakhir ada 24 Jam Bersama Gaspar yang dibintangi Reza Rahadian, Laura Basuki dan Shenina Cinnamon.

“Misi kami adalah menemukan kisah-kisah unik dan autentik dari Indonesia serta menghadirkannya dalam kualitas produksi yang terbaik untuk menghibur audiens di dalam dan luar negeri,” kata Rusly (Sly) Eddy selaku Head of Content Netflix Indonesia dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (4/2/2024).Baca juga: Film 24 Jam Bersama Gaspar Diputar di Singapore International Film Festival 2023

“Setelah kesuksesan Gadis Kretek tahun lalu, kami berharap deretan film dan serial yang kami umumkan hari ini akan terus menumbuhkan minat dan cinta masyarakat terhadap film dan serial dari Indonesia,” tambahnya.

Sementara untuk Hollywood, Netflix segera meluncurkan serial live action dari animasi Avatar: The Last Airbender, Game of Thrones, 3 Body Problem.

Zack Snyder juga akan kembali dengan Rebel Moon: Part Two - The Scargiver, dan Jennifer Lopez akan kembali berlaga di film Atlas.

Untuk tayangan Korea, kisah memukau A Killer Paradox akan segera tayang di tanggal 6 Februari mendatang.

Gyeongseong Creature Season 2 segera tayang dan tayangan fenomenal Squid Game akan kembali dengan musim kedua di tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Seleb
Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Seleb
Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Seleb
Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com