Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Zee JKT48 Sempat Ditentang Orangtua Saat Potong Rambut Pendek

Kompas.com - 29/12/2023, 07:17 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Azizi Asadel atau Zee JKT48 harus mengubah penampilannya demi peran di film Ancika.

Zee dituntut memotong rambutnya hingga seleher seperti karakter Ancika dalam novel.

“Karena berambut pendek ini tuntutan, aku berusaha minta orangtua buat izinin motong rambut pendek,” kata Zee saat ditemui di Gedung MD, Rabu (27/12/2023).

Baca juga: Zee JKT48 Harus Diet dan Potong Rambut Pendek untuk Film Ancika

Orangtua Zee JKT48 sebenarnya menentang untuk potong rambut pendek itu.

“Begitu potong mereka sedih. Bukan sedih yang gimana ya, Papa bilang, 'Ih, anak aku beneran potong pendek, sayang banget'. Tapi mereka supportif,” kata Zee.

Zee JKT48 mengungkap alasan tak pernah diperbolehkan berambut pendek oleh orangtuanya.

Gadis berusia 19 tahun itu ternyata menjadi anak perempuan satu-satunya di rumah.

Baca juga: Zee JKT48 Sempat Bersaing dengan Steffi Zamora untuk Perankan Ancika

"Dari awal Mama-Papa aku kurang suka aku punya rambut pendek. Karena saudara aku cowok, kembaran aku cowok, saat itu aku anak satu-satunya perempuan di rumah,” kata Zee.

Namun setelah memotong rambut pendek, Zee JKT48 kini justru merasa nyaman.

Menurut dia, gaya rambut pendek justru lebih mudah diatur dan tak merepotkan.

Baca juga: Zee JKT48 Tak Merasa Terbebani Main Film Ancika 1995

Film Ancika: Dia Yang Bersamaku Tahun 1995 akan tayang pada 11 Januari 2024.

Dalam film ini Zee JKT48 akan beradu akting dengan Arbani Yasiz sebagai Dilan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com