Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fatin Rilis Single "Jangan Tersesat, Sayang", Kisahkan tentang Perjalanan Hidup

Kompas.com - 03/12/2023, 20:08 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Fatin (27) merilis karya terbarunya pada akhir 2023 ini dengan singel berjudul "Jangan Tersesat, Sayang".

Fatin juga bertindak sebagai penulis lagu dengan didampingi Bianca Nelwan dan Dimas Wibisana.

Mereka berdua tergabung menjadi satu kesatuan bernama BIANCADIMAS, pernah bekerja sama dengan para musisi pop paling produktif di industri seperti Suara Kayu, Syifa Hadju, dan Prinsa Mandagie.

Baca juga: Fatin Terharu Jadi Duta EQUAL Spotify, Kini Wajahnya Tampil di Billboard Times Square New York

Balada pop yang berdurasi 4 menit dan 15 detik ini pun dikemas sebagai sabda cinta dan kebajikan dari Fatin untuk seseorang (atau sesuatu) yang sangatlah penting dalam hidupnya.

"Tidak terasa bahwa perjalananku dalam berkarya sudah menembus satu dekade," ujar Fatin dalam keterangan tertulis, Minggu (3/12/2023).

"Itulah mengapa, sepanjang penggarapan lagu terbaruku ini, aku punya keinginan untuk memberikan semacam rekognisi untuk semua hal yang telah aku ciptakan. Terlepas demikian, meskipun aku sudah berkarier satu dekade lamanya, aku juga menyadari bahwa perjalananku masih sangatlah panjang," sambung Fatin.

Baca juga: Jadi Duta EQUAL Spotify, Wajah Fatin Terpampang di Billboard Times Square NY

Kata "perjalanan" pun menjadi esensi emosi untuk lagu "Jangan Tersesat, Sayang".

Ketika pertama kali didengar, mungkin kebanyakan audiens musik akan menginterpretasikan lagu terbaru Fatin ini sebagai ungkap harapan bagi sang kekasih yang terpisah jarak.

Fatin menjelaskan bahwa terdapat makna yang lebih mendalam yang lirik lagu tersebut siratkan.

"Hidup telah mengajarkan aku bahwa ada kalanya, segala macam kesibukan dan kepenatan yang kita hadapi di dunia malah membuat hati dan jiwa kita terasa 'jauh' dari diri kita sendiri," ucapnya.

Baca juga: Lirik Lagu Bukan Kamu, Singel Baru dari Fatin & Ghea Indrawari

Sementara itu, Kamga Mo berperan sebagai vocal producer untuk lagu "Jangan Tersesat, Sayang".

Kamga mengaku mengagumi suara Fatin.

"Dia punya tekstur vokal yang tidak dimiliki siapa-siapa. Dia punya tempo vokal yang tidak dimiliki siapa-siapa. Fatin tahu betul bagaimana cara mengenakkan sebuah lagu. Dan, sebagai vocal producer, aku tidak punya keluhan sama sekali mengenai performa Fatin."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

Midnight Romance In Hagwon Tayang Perdana dengan Rating Kuat

K-Wave
Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

Fansign Ji Chang Wook di Jakarta, Ada yang Pakai Kerudung Pengantin

K-Wave
5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

5 Momen Penting Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok di Episode 9 dan 10 Lovely Runner

K-Wave
Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com