Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Bijak Para Artis Tanggapi Komentar Negatif Warganet

Kompas.com - 03/11/2023, 09:39 WIB
Cynthia Lova,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kehidupan para artis dan popularitasnya selalu tersorot kamera.

Terlebih dengan adanya media sosial, para artis bisa dengan mudah membagikan karyanya dan semua aktivitas yang dilakukan.

Media sosial membuat penggemar menjadi lebih dekat dengan artis idolanya.

Meskipun membuat jarak antara penggemar dan artis semakin dekat, media sosial ini juga mempunyai efek buruk.

Baca juga: Prilly Latuconsina: Mau Aja kalau Dijodohin Terus Baik, Kenapa Enggak

Salah satunya ketika hate speech atau komentar negatif yang dengan mudah ditujukan pada artis tersebut melalui media sosial.

Namun, beberapa artis ini mampu menanggapi komentar negatif netizen dengan bijak.

Kompas.com merangkumnya sebagai berikut:

1. Dwi Sasono

Artis peran Dwi Sasono mengaku pernah mendapat komentar negatif dari warganet di akun media sosialnya.

Baca juga: Widuri Puteri Terjun ke Dunia Film, Dwi Sasono: Anak-anak Suka, ya Kami Support

Namun, Dwi Sasono tidak membalas komentar negatif itu dengan komentar negatif juga.

Dwi menerima, memaklumi, dan mengampuni orang-orang yang kerap berkomentar negatif tentangnya di media sosial.

Selain itu, untuk mengalihkan pikirannya dengan komentar-komentar negatif itu, Dwi Sasono membiasakan diri untuk meditasi.

“Ya untuk mengatasi itu aku suka hening. Hening itu kalau di Islam dzikir. Kita hening karena kadang pikiran ini seperti monyet loncat sama loncat sini ya. Aku coba mengamati napasku secara natural dengan menarik dan mengembuskan," ujar Dwi Sasono di Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (2/11/2023).

Baca juga: Diperankan Dwi Sasono, Serial Rencana Besar Kisahkan Penggelapan Uang Nasabah Bank hingga Rp 17 Miliar

"Karena ada anugerah (napas) jadi berusaha hidup di saat ini. Jadi tidak terjebak di masa lalu dan di angan-angan masa depan karena hal itu yang membuat kita jadi cemas," tutur Dwi.

2. Prilly Latuconsina

Selain Dwi Sasono, ada Prilly Latuconsina juga pernah mendapat komentar negatif di media sosial. Namun, ia merasa semua orang berhak berpendapat berbeda di media sosial.

Sehingga Prilly merasa tak perlu menanggapi cibiran-cibiran itu terlalu dalam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com