Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pee Wee Gaskins dan Summerlane Jadi Guest Star Konser Neck Deep di Jakarta dan Surabaya

Kompas.com - 30/08/2023, 16:10 WIB
Vincentius Mario,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Band Neck Deep akan menggelar konser pada 15 September 2023 di Grand City Surabaya dan 16 September 2023 di Mahaka Square Jakarta.

Konser yang dipromotori oleh Otello Asia itu akan menghadirkan dua band terkemuka Indonesia, Pee Wee Gaskins dan Summerlane, sebagai Special Guest Star.

CEO Otello asia, Sysan Ibrahim mengungkap alasan pihaknya melibatkan Pee Wee Gaskins dan Summerlane.

"Kami ingin konser Neck Deep yang pelaksanaannya tinggal beberapa pekan lagi ini, menjadi momen konser yang tak terlupakan bagi para penggemar Neck Deep di Indonesia. Kehadiran Pee Wee Gaskins dan Summerlane pastinya akan dapat semakin menambah keseruan dan memeriahkan gelaran ini nantinya," kata Sysan dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (30/8/2023).

Baca juga: Neck Deep Umumkan Tur Asia, Sambangi Jakarta, Medan, dan Surabaya

Sysan Ibrahim menjanjikan konser spektakuler di indoor venue untuk penampilan Ben Barlow dan kawan-kawan.

“Di Surabaya dan Jakarta, Neck Deep akan melakukan konser tunggal dalam indoor venue yang akan dikemas secara apik dan spektakuler. Memungkinkan para penggemar dapat menyaksikan Neck Deep dengan lebih nyaman dan terasa intimate," jelas Sysan.

Tiket dengan harga early bird untuk Neck Deep telah habis terjual.

Saat ini, tiket dijual dengan harga reguler dan bisa didapatkan melalui laman www.otelloasia.com.

Berikut daftar harganya:

Surabaya, Festival A

  • Regular: Rp 950.000

Jakarta

1. Seating, Category 1, 2, 3

Regular: Rp 990.000

2. Tribune 1, 2, 3

Regular: Rp 860.000

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com