Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rhoma Irama: Joss Stone Nyanyi Lagu "Judi" di Depan Saya

Kompas.com - 28/08/2023, 22:30 WIB
Vincentius Mario,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pedangdut senior Rhoma Irama menyebut dangdut sudah mulai digemari oleh musisi asing.

Rhoma menyebut salah satunya adalah penyanyi asal Inggris, Joscelyn Eve Stocker atau Joss Stone.

"Inggris udah mulai suka. Penyanyi Inggris Joss Stone datang ke rumah saya, dia bilang 'I'm one of your fans'," kata Rhoma Irama saat ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (28/8/2023).

Rhoma Irama bercerita bahwa Joss Stone bahkan pernah membawakan lagu "Judi".

Baca juga: Rhoma Irama Pernah Dapat Royalti dari Lagu Dangdut Berupa Poundsterling Inggris

"Berarti di Inggris sudah banyak dangdut, dan Joss Stone nyanyi lagu 'Judi' di depan saya," ucap Rhoma.

Tak hanya itu, berkat karya ciptaannya, Rhoma mengaku pernah mendapat bayaran berupa poundsterling Inggris.

"Waktu itu lagunya 'Begadang'. Berarti kan musik dangdut udah diterima ke luar negeri," jelas Rhoma.

Saat ini, Rhoma Irama melihat bahwa dangdut sudah menemukan pasarnya di luar negeri.

Baca juga: Kolaborasi dengan Dewa Budjana, Rhoma Irama: Dangdut Bukan, Jazz Bukan, tapi Unik

"Iya, saya rasa yang kita ketahui di Jepang dan Amerika, di sana sudah ada Persatuan Artis Musik Melayu Indonesia (PAMMI) juga, sudah ada dangdut koboy dan festival dangdut juga," ucap Rhoma.

Sebagai informasi, musik dangdut resmi diusulkan sebagai warisan tak benda milik Indonesia ke United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO).

Indonesia telah memiliki 12 warisan budaya tak benda yang telah diakui UNESCO.

Pengakuan dari UNESCO tersebut diberikan kepada Indonesia sejak 2008 lalu, termasuk di antaranya ada keris, wayang hingga kesenian batik.

Baca juga: Dewa Budjana dan Rhoma Irama Kolaborasi Lewat SmaraRindu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com