Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BigHit Music Minta Fans Berhenti Kirim Surat ke J-Hope di Tempat Wamil

Kompas.com - 23/05/2023, 17:21 WIB
Melvina Tionardus,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Agensi BigHit Music meminta fans BTS khususnya member J-Hope untuk tidak mengirimi surat untuk sang idol yang tengah menjalani wajib militer (wamil).

Selasa (23/5/2023), BigHit MUSIC merilis pernyataan yang meminta para penggemar untuk menahan diri tidak mengirim surat melalui pos ke kamp pelatihan.

"Tolong jangan mengirim surat dan hadiah bahkan setelah dia menyelesaikan pelatihan rekrutmen militernya dan ditempatkan di pangkalan militernya," tutur pihak BigHit Music dalam pernyataan panjang, dikutip dari Soompi.

Baca juga: J-Hope Kirim Pesan Manis untuk Orangtuanya dari Tempat Pelatihan Militer

Larangan ini bukan sekadar membatasi ungkapan cinta dari fans, tetapi karena ada pertimbangan tertentu.

"Jika sejumlah besar surat dan hadiah dari para penggemar tiba di pusat (pelatihan wamil) sekaligus, akan sulit untuk menyimpannya dan dapat dengan mudah hilang.

Agensi lalu memberi pedoman kepada penggemar untuk tetap bisa mengirimkan pesan hangat kepada J-Hope dan dibaca secara pribadi.

Baca juga: J-Hope BTS Wamil, Ini Sejarah Wajib Militer di Korea Selatan

"BigHit MUSIC akan membantu memastikan bahwa J-Hope dapat secara pribadi melihat segala jenis dan pesan hangat yang ditinggalkan penggemar di Weverse menggunakan tagar #Dear_j-hope_from_ARMY," kata pihak BigHit Music.

Agensi juga mewanti-wanti fans agar tidak mengunjungi lokasi upacara hari kelulusan pelatihan J-Hope karena dikhawatirkan akan membuat keramaian massa.

Pada 18 April, J-Hope memulai pelatihan dasar wamil. Ia menjadi member BTS kedua yang mengikuti wajib militer sebagai tentara aktif.

J-Hope akan selesai menjalani masa wamil pada 17 Oktober 2024.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Polisi Sebut Epy Kusnandar Ditangkap Bersama Temannya Sesama Artis

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar Masih Sempat Live TikTok sampai Tengah Malam

Seleb
Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Sebelum Meninggal Dunia, Jhonny Iskandar dan OM PMR Sudah Jadwalkan Reuni Perdana

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com