Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang War Tiket Coldplay? Promotor Minta Jangan Sebarkan Sembarangan

Kompas.com - 17/05/2023, 15:41 WIB
Andika Aditia

Penulis


KOMPAS.com – War tiket konser Coldplay di Jakarta hari pertama baru saja berlangsung.

Ratusan ribu orang berburu untuk mendapatkan tiket konser perdana Chris Martin dan kawan-kawan di Indonesia.

PK Entertainment dan Third Eye Management selaku promotor konser Coldplay di Indonesia mengingatkan satu hal penting kepada para penggemar yang berhasil mendapatkan tiket.

Baca juga: Promotor Coldplay Ingatkan untuk Hati-hati Terhadap Penipuan Tiket

Promotor meminta calon penonton yang sudah mendapatkan konfirmasi pemesanan tiket untuk tidak sembarangan menyebarkan informasi tiket yang didapatnya secara luas.

Perhatian bagi pembeli tiket yang telah menerima konfirmasi pemesanan, disarankan untuk tidak membagikan konfirmasi pemesanan tersebut kepada siapapun,” tulis PK Entertainment dan Third Eye Management dalam Insta Story masing-masing, dikutip Rabu (17/5/2023).

Pihak promotor menjelaskan, konfirmasi pemesanan tiket bersifat pribadi dan tak bisa sembarangan disebarkan karena mengandung data penting dalam sistem penjualan tiket online.

Baca juga: Cerita Penggemar Tak Dapat Tiket Konser Coldplay Meski Pakai 3 Laptop

Dengan begitu, konfirmasi pemesanan beserta kode dan lainnya bisa saja disalahgunakan oleh pihak tak bertanggung jawab jika disebarkan secara luas.

Konfirmasi pemesanan bersifat rahasia dan juga merupakan bukti pembelian tiket yang sah,” tulis promotor.

Oleh sebab itu, untuk menghindari hal-hal yang tak diinginkan, pihak promotor meminta kepada penggemar dan calon penonton yang sudah mendapatkan tiket untuk tidak sembarangan menyebarkan data informasi dan konfirmasi pemesanan tiket.

Baca juga: Ikut Perang Tiket Konser Coldplay, El Rumi: Kalah Ges

Jangan sampai euforia memenangkan war tiket konser Coldplay membuat penggemar lupa untuk menjaga data-data penting dalam pembelian tiket.

Mari bijak dalam menggunakan platform media sosial,” tutup promotor.

Adapun, waktu penjualan tiket konser Coldplay di Jakarta akan terbagi menjadi dua periode.

Baca juga: War Tiket Coldplay, Penggemar Ini Pakai 1 Laptop dan 2 Ponsel sampai Cari Wifi Paling Kencang

Periode pertama yakni BCA Presale pada tanggal 17-18 Mei 2023. Lalu periode kedua untuk publik tanggal 19 Mei 2023.

Coldplay akan menggelar konsernya di Indonesia pada 15 November 2023.

Stadion Utama Gelora Bung Karno atau GBK akan menjadi saksi perhelatan dari konser bertajuk Coldplay Music of the Spheres Wolrd Tour tersebut.

Baca juga: Cara Beli Tiket Konser Coldplay di Indonesia

Saat ini, jadwal pembelian tiket hari pertama begitu membeludak.

Antrean di situs resmi penjualan tiket mencapai 500.000 orang.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com