Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kris Dayanti Ungkap Penulisan Namanya yang Benar Tak Disambung, Sesuai Pemberian Ayahnya

Kompas.com - 28/04/2023, 18:21 WIB
Melvina Tionardus,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Kris Dayanti menegaskan penulisan namanya yang benar tidak disambung seperti "Krisdayanti" yang selama ini diketahui publik.

Namanya di akta lahir tertulis Kris Dayanti.

"Nama saya menurut akta lahir Kris Dayanti," kata Kris Dayanti saat jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (28/4/2023).

Kris Dayanti juga sesuai dengan pemberian dari almarhum ayahnya.

Baca juga: Dapat Kado Jam Tangan Mewah dari Aurel dan Atta, Krisdayanti: Ini dari Anak Ya, Bukan Gratifikasi

"Sepeninggal ayah saya tahun 2021 karena Covid-19, saya kembali buka-buka berkas-berkas lama saya dan memang papa saya kasih nama Kris Dayanti, sesuai akta," jelas.

Baginya, menggunakan nama yang asli ini adalah bentuk mencintai pemberian sang ayah.

"Jadi semenjak itu saya juga di KTP dan lain-lain juga ganti," ujar Kris Dayanti.

Baca juga: Krisdayanti Blusukan ke Pasar dengan Tas Mewah Hermes dan Ikat Pinggang Prada

Kata ibu empat anak itu, selama ini namanya ditulis "Krisdayanti" karena ia bekerja dengan banyak pihak seperti label musik sehingga ada pertimbangan nama ikonik.

Di sisi lain, nama panggilan KD juga punya kisah unik.

Ia bercerita dahulu sempat menyanyi bersama penyanyi internasional, Gloria Gaynor di Bali.

Lalu ada fotografer, Pinky Mirror yang menyebut namanya dengan singkatan KD agar lebih mudah diucapkan.

Sejak saat itulah orang santer memanggilnya KD.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com