Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Target Film Sewu Dino, Manoj Punjabi: Penontonnya Harus Berbondong-bondong ke Bioskop

Kompas.com - 20/04/2023, 20:23 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film produksi terbaru MD Pictures, Sewu Dino, tayang serentak di seluruh bioskop Tanah Air mulai Rabu (19/4/2023).

Film yang disutradarai oleh Kimo Stamboel itu berhasil meraih angka lebih dari 180.000 penonton di hari pertama tayang.

Prestasi itu membuat Manoj Punjabi selaku CEO MD Entertainment dan produser Sewu Dino menaruh harapan besar.

Baca juga: Hari Pertama Tayang, Film Sewu Dino Tembus 150.000 Penonton

"Setelah KKN Di Desa Penari, kami semakin semangat untuk memberikan yang terbaik. KKN membuat tanggung jawab saya lebih besar lagi. Jadi Lebaran ini, dari MD harus yang terbaik dari yang terbaik," kata Manoj Punjabi dihubungi Kompas.com, Kamis (20/4/2023).

Manoj Punjabi menegaskan, dalam memproduksi film, pihaknya tidak hanya sekadar mengejar balik modal.

Manoj punya visi untuk mengembalikan kepercayaan penonton terhadap film Indonesia dan membangkitkan antusias masyarakat ke bioskop.

Baca juga: Profil Pemain Sewu Dino, Film Horor Bertabur Bintang

"Jadi tidak mungkin saya membuat film hanya sekadar, 'oh sudah saya dapat film 700.000, enggak apa-apa'. Bukan seperti itu. Targetnya harus bisa membawa penonton berbondong-bondong ke bioskop," lanjut Manoj Punjabi.

Manoj ingin film Indonesia menjadi tuan rumah di negara sendiri.

"Film asing yang harus takut dengan film Indonesia. Bukan film Indonesia yang takut bersaing dengan film luar," tutur Manoj Punjabi.

Baca juga: Bintangi Sewu Dino, Mikha Tambayong Penasaran Ingin Bertemu SimpleMan

Sebelumnya, KKN di Desa Penari mencetak rekor sebagai film Indonesia terlaris sepanjang masa dan mengalahkan film Marvel Studios, Doctor Strange: in The Multiverse of Madness yang tayang bersamaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Sinopsis Men in Black 3, Will Smith Bertekad Mengubah Takdir

Sinopsis Men in Black 3, Will Smith Bertekad Mengubah Takdir

Film
IU Puji Suara Penonton Konser H.E.R World Jakarta Hari Kedua

IU Puji Suara Penonton Konser H.E.R World Jakarta Hari Kedua

Musik
Sinopsis Film Moonfall, Ketika Bahaya Besar Bakal Terjadi di Bumi

Sinopsis Film Moonfall, Ketika Bahaya Besar Bakal Terjadi di Bumi

Seleb
Syuting Tak Berizin, 2 Produser Reality Show Korea 'Pick Me Trip in Bali' Dideportasi

Syuting Tak Berizin, 2 Produser Reality Show Korea "Pick Me Trip in Bali" Dideportasi

K-Wave
Polisi Sita Sabu dan Ekstasi Saat Tangkap Rio Reifan

Polisi Sita Sabu dan Ekstasi Saat Tangkap Rio Reifan

Seleb
Sinopsis Film Counterattack, Aksi Vincent Zhao Selamatkan Diri dari Buruan

Sinopsis Film Counterattack, Aksi Vincent Zhao Selamatkan Diri dari Buruan

Film
Queen of Tears Tamat Hari Ini, Fans dari Sejumlah Kota di Indonesia Gelar Nobar

Queen of Tears Tamat Hari Ini, Fans dari Sejumlah Kota di Indonesia Gelar Nobar

Seleb
Rio Reifan Ditangkap untuk Kelima Kalinya karena Penyalahgunaan Narkoba

Rio Reifan Ditangkap untuk Kelima Kalinya karena Penyalahgunaan Narkoba

Seleb
Jadwal Pemutaran dan Talkshow Film Indonesia di Far East Film Festival 2024

Jadwal Pemutaran dan Talkshow Film Indonesia di Far East Film Festival 2024

Film
Hari Ini Tamat, Para Pemain Queen of Tears Ucapkan Terima Kasih dan Selamat Tinggal

Hari Ini Tamat, Para Pemain Queen of Tears Ucapkan Terima Kasih dan Selamat Tinggal

K-Wave
Namanya Viral gara-gara Sepsis, Chicco Jerikho Banyak Ditanya soal Keadaannya

Namanya Viral gara-gara Sepsis, Chicco Jerikho Banyak Ditanya soal Keadaannya

Seleb
Jajang C. Noer Terharu Penonton Membludak Saat Pemutaran Film Surat untuk Bidadari di FEFF 2024

Jajang C. Noer Terharu Penonton Membludak Saat Pemutaran Film Surat untuk Bidadari di FEFF 2024

Film
Chicco Jerikho Kembali Jalani Olahraga Lari Setelah 5 Tahun Vakum

Chicco Jerikho Kembali Jalani Olahraga Lari Setelah 5 Tahun Vakum

Seleb
Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Cerita Chicco Jerikho Mengalami Sepsis Usai Terinfeksi Covid, Sempat Hilang Kesadaran

Seleb
Parto Patrio Sakit Batu Ginjal, Kondisinya Membaik

Parto Patrio Sakit Batu Ginjal, Kondisinya Membaik

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com