Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyebab Kematian Aaron Carter Terungkap, Tenggelam di Bak Mandi Setelah Mengonsumsi Xanax

Kompas.com - 19/04/2023, 17:44 WIB
Andika Aditia

Penulis

Sumber People


KOMPAS.com - Penyebab kematian penyanyi Aaron Carter akhirnya terungkap.

Aaron Carter sebelumnya ditemukan meninggal di rumahnya di Lancaster, California pada 5 November 2022.

Penyebab kematian musisi berusia 34 tahun itu karena tenggelam setelah menghirup difluoroethane dan mengonsumsi alprazolam.

Hal ini dipaparkan Los Angeles Country Medical Examiner-Coroner.

Baca juga: Penyebab Aaron Carter Meninggal Terungkap, Tenggelam di Bathtub Setelah Hirup Gas dan Konsumsi Obat

Difluoroethane adalah gas yang sering digunakan dalam tabung udara yang terkompresi, sedangkan alprazolam adalah bentuk generik dari nama obat Xanax.

Dalam sebuah laporan seperti dilansir PEOPLE, Aaron Carter "tidak berdaya saat berada di bak mandi" saat obat tersebut mulai bekerja di tubuhnya, membuatnya tergelincir di bawah permukaan air dan akhirnya tenggelam.

Aaron Carter pertama kali ditemukan meninggal di bak mandinya oleh penjaga rumah, dan ditemukan adanya pil resep dan alat pemberi obat di kamar tidurnya.

Baca juga: Melanie Martin Ungkap Kerinduan Rayakan Natal Bersama Aaron Carter

Orang dalam mengatakan pada saat itu diyakini Aaron Carter kemungkinan besar kehilangan kesadaran dan tenggelam.

Untuk diketahui, kasus tenggelam jadi penyebab utama cedera berujung kematian nomor tiga yang tidak disengaja di seluruh dunia, menurut organisasi Stop Drowning Now, dan konsumsi alkohol menyumbang paling besar atas rata-rata kasus tenggelam, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit.

Sebelumnya, penyanyi Whitney Houston dan Dolores O'Riordan dari The Cranberries juga dipastikan telah meninggal di bak mandi mereka karena tenggelam secara tidak sengaja saat berada di bawah pengaruh obat-obatan dan alkohol.

Baca juga: Warisan Aaron Carter Bakal Jatuh ke Tangan Putranya, Prince Lyric

Houston memiliki pengaruh kokain dalam tubuhnya ketika dia meninggal di bak mandi kamar hotel di Los Angeles pada tahun 2012.

Sementara Dolores O'Riordan mengonsumsi alkohol dan obat resep di dalam tubuhnya ketika dia meninggal pada tahun 2018 di sebuah hotel di London.

Aaron Carter, yang merilis album kelima dan terakhirnya, LØVË, pada tahun 2018, dikenang dalam pernyataan emosional yang dibagikan kakak laki-lakinya yakni Nick Carter dan saudara kembarnya Angel Carter, dari keduanya dia menjadi terasing dalam beberapa tahun terakhir.

Baca juga: Manajer Ungkap Pertemuan Terakhir dengan Aaron Carter, Terlihat Kurus dan Lelah

"Hatiku hancur hari ini," tulis Nick sebagian.

"Meskipun saudara laki-laki saya dan saya memiliki hubungan yang rumit, cinta saya padanya tidak pernah pudar. Saya selalu berpegang pada harapan, bahwa dia entah bagaimana, suatu hari nanti ingin berjalan di jalan yang sehat dan akhirnya menemukan bantuan yang dia butuhkan. sangat dibutuhkan." tutur Nick Carter.

Angel menulis, "Kepada kembaranku… Aku sangat mencintaimu. Kamu akan sangat dirindukan. Aaronku yang lucu dan manis, aku memiliki begitu banyak kenangan tentangmu… dan aku berjanji untuk menghargainya. Aku tahu kamu damai sekarang. Aku akan membawamu bersamaku sampai hari aku mati dan bertemu denganmu lagi."

Baca juga: 3 Hal yang Diungkap Sahabat soal Kondisi Aaron Carter Sebelum Ditemukan Meninggal Dunia

Sebuah sumber mengatakan kepada PEOPLE, sebelum ditemukan meninggal, Aaron Carter sendiri juga masih belum pulih dari luka atas kematian mendadak beberapa anggota keluarga, termasuk saudara perempuannya Leslie, yang meninggal karena overdosis pada tahun 2012 di usia 25 tahun, dan ayahnya Robert, yang meninggal pada tahun 2017 karena serangan jantung.

Carter telah menghadapi masalah hukum dan berjuang melawan kecanduan selama bertahun-tahun, dan dia mencari pengobatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com