Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Paul Rudd Buka-bukaan soal Karakter Scott Lang dalam Ant-Man and the Wasp: Quantumania

Kompas.com - 16/02/2023, 12:46 WIB
Vincentius Mario,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Paul Rudd kembali berperan sebagai Scott Lang alias Ant-Man di film terbaru Ant-Man and The Wasp: Quantumania.

Dalam virtual junket interview, Paul Rudd menjelaskan beberapa perkembangan yang dia lihat dari karakter tersebut sejak film pertama (2015).

"Dia sangat manusia. Dia menjadi seorang ayah, dan ini, menurutku, fokus utamanya. Jadi dia rasa kasih sayang ditonjolkan. Dan Scott terlihat sangat menerimanya," kata Paull Rudd dalam wawancara virtual.

Baca juga: Paul Rudd dan Evangeline Lilly Ungkap Kondisi Terkini Jeremy Renner

"Dia senang bahwa sekarang bisa memiliki hidup normal, meluangkan waktu bersama keluarganya," lanjutnya.

"Jadi kadang, ketika mulai proses syuting saya sering mengambil jeda atau istirahat, 'ribet' sekali memang," lanjutnya.

Paul Rudd mengaku bahagia memainkan karakter Scott Lang yang terlihat begitu matang dan berkembang sejak 9 tahun terakhir.

Baca juga: Suka Duka Paul Rudd Kenakan Kostum Baru di Film Ant-Man and The Wasp: Quantumania

"Saya pikir dia sudah banyak berkembang selama sembilan tahun sejak 2015 lalu. Kami menunjukannya dalam film ini," ungkap Paul.

"Dua bahkan memiliki pekerjaan tetap. Dia, dibawa masuk kelompok ini dan tidak memiliki kemampuan super bawaan, tapi kemudian dia naik dan melawan Thanos," lanjutnya.

Paul Rudd sendiri membutuhkan waktu yang cukup lama untuk mempersiapkan peran terbarunya tersebut.

Selama 6 bulan dia latihan fisik hingga menjalani diet demi Ant-Man And The Wasp: Quantumania.

Baca juga: Pesan Khusus Paul Rudd kepada Penggemar Film Ant-Man di Indonesia

"Selama sekitar 6 bulan saya mempersiapkannya. Saya ikut latihan fisik, diet, dan semuanya. Sampai akhirnya ikut syuting dan film siap tayang," tutur Paul Rudd.

Meski begitu, Paul Rudd mengaku sangat mencintai perannya sebagai Ant-Man.

"Sebenarnya saya sangat mencintai peran ini. Saya senang sekali bisa kembali memerankan karakter ini lagi," tutup Paul Rudd.

Ant-Man And The Wasp: Quantumania adalah bagian dari Phase 5 Marvel Cinematic Universe yang tayang secara global pada 17 Februari 2023.

Film ketiga Ant-Man ini tayang dengan durasi selama 125 menit lebih lama dibandingkan dua musim sebelumnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com