Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Museum Bantah Kim Kardashian Rusak Gaun Marilyn Monroe

Kompas.com - 21/06/2022, 11:55 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

Sumber geo.tv

KOMPAS.com - Kim Kardashian baru-baru ini disorot karena diduga telah merusak gaun Selamat Ulang Tahun Marilyn Monroe.

Gaun itu sempat dipakai oleh Kim dalam gelaran Met Gala 2022 di New York, Amerika Serikat.

Dari foto-foto yang beredar, terlihat gaun Marilyn Monroe yang dipakai oleh Kim Kardashian mengalami kerusakan pada bagian punggungnya.

Beberapa berlian di gaun itu terlepas.

Baca juga: Trailer Blonde Tampilkan Ana de Armas Sebagai Marilyn Monroe

Kolektor Marilyn Monroe, Scott Fortner juga mengklaim ada kerusakan permanen pada gaun tersebut.

Tapi, Ripley's Believe It Or Not!, selaku museum pemilik gaun Marilyn Monroe itu membantah semua klaim dan rumor yang beredar di media sosial tentang kerusakan gaun.

Dikutip dari geo.tv, Selasa (21/6/2022), Ripley's melalui website resminya mengatakan bahwa kerusakan pada gaun telah ada bahkan sebelum gaun itu dipakai oleh Kim Kardashian di red carpet Met Gala.

Ripley's mengatakan bahwa mereka bukan pemilik pertama gaun Marilyn Monroe.

Baca juga: Gaun Ikonik Marilyn Monroe Diduga Rusak, Kim Kardashian Akui Awalnya Memang Tak Muat

Gaun itu diperoleh melalui lelang pada tahun 2016 seharga 4,8 juta dolar AS atau Rp 71 miliar.

"Sebuah laporan yang ditulis pada awal 2017 tentang gaun itu menyatakan bahwa sejumlah jahitan pada gaun terlihat tertarik. Hal ini tidak mengherankan, sebab bahan gaun itu sangat halus. Ada kerutan di bagian belakang," tulis pernyataan itu.

Wakil Presiden Penerbitan dan Lisensi Ripley's, Amanda Joiner, yang menjaga langsung gaun itu di New York, tempat Met Gala digelar, juga mengonfirmasi bahwa kondisi gaun tidak mengalami perubahan.

Sebelum dan setelah Kim Kardashian memakai gaun itu, kondisi gaun Marilyn Monroe itu tetap sama.

Baca juga: Beredar Foto Gaun Marilyn Monroe Rusak Usai Dipakai Kim Kardashian di Met Gala

"Gaun itu dalam kondisi yang sama seperti sebelum dipakai," katanya.

Ripley's menjelaskan bahwa tujuan memamerkan gaun Marilyn Monroe lewat Kim Kardashian adalah untuk memperkenalkan warisan pada generasi baru.

"Misi kami untuk menghibur dan mendidik penonton, untuk memicu pembicaraan tentang gaun Marilyn Monroe," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com