Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembali Muncul di Depan Publik, Aliando Syarief Senang Bertemu Banyak Orang

Kompas.com - 16/04/2022, 14:06 WIB
Revi C. Rantung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor Aliando Syarief akhirnya kembali muncul di depan publik usai mengumumkan mengidap OCD (Obsessive Compulsive Disorder) pada awal tahun ini.

Aliando datang dalam acara Falcon Showcase yang memperkenalkan tujuh filmnya yang tayang di pertengahan tahun ini.

Aliando mengaku senang bisa kembali berinteraksi dengan orang-orang. Mengingat selama hampir dua tahun terakhir ia berjuang melawan penyakit mentalnya.

Baca juga: OCD Bikin Marah Tiba-tiba, Aliando Syarief Akui Berat Jalani Ramadhan Tahun Ini

“Ini baru keluar lagi (bertemu bangak orang), interaksi dengan orang banyak lihat orang-orang lagi. Ya senang pastinya siapa yang enggal mau keluar sama teman-teman,” kata Aliando saat ditemui di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (14/4/2022).

Aliando juga sedikit membeberkan kondisi terkini yang diakuinya mulai membaik, meski masih menjalani terapi.

Recovery sih ada 90 persen lah. Semoga bisa cepat-cepat mencapai angka yang diinginkan,” tutur Aliando lagi.

Baca juga: Aliando Comeback, Unggahan Pertama 2022 di Instagram soal Film Barunya

Pemilik nama asli Muhammad Ali Syarief ini juga tengah berbenah diri untuk kembali ke dunia akting selama beberapa tahun vakum. Ia berharap dengan kembalinya ke dunia akting bisa membantu proses pemulihan.

“Ini lagi dicoba (main film), semoga sanggup dan enggak seperti beberapa waktu lalu yang benar-benar agak sedikit berantakan sayanya,” tutur aktor berusia 25 tahun ini.

Sebagai informasi, Aliando memang sudah beberapa tahun terakhir tak menampakkan diri di layar kaca.

Baca juga: Alami OCD Ekstrem, Aliando Syarief: Gue Enggak Bisa makan


Pada awal 2022, Aliando akhirnya muncul dengan mengabarkan mengidap OCD.

Ada pun gejala yang dialami Aliando berupa tidak tega melihat sesuatu dicampakkan. Gejala tersebut mungkin berbeda untuk setiap pasien.

Tidak hanya itu, gejala lain yang dirasakan Aliando adalah perasaan harus menyelesaikan sesuatu dengan sempurna.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com