Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/02/2022, 20:43 WIB
Revi C. Rantung,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup band emo asal Bandung, For Revenge, meramaikan industri musik Tanah Air lewat singel “Jeda”.

Grup band For Revenge saat ini digawangi oleh Boniex (vokal), Chimot (drum), Izha (bas), dan Arief (gitar).

Singel “Jeda” menjadi penanda perjalanan For Revenge atau biasa disingkat fR ini, yang mana kembalinya Arief Ismail pada gitar.

Baca juga: Lirik Lagu Jakarta Hari Ini - For Revenge ft. Stereo Wall

Sebelumnya dua gitaris For Revenge, yakni Prass Goldinantara dan Cikhal Nurzaman memutuskan keluar.

Singel baru ini juga menjadi awal For Revenge bergabung dengan label Didi Music.

“Akhir tahun 2021 adalah tahun yang berat untuk fR (For Revenge). Terlalu banyak kehilangan yang kami alami, semuanya kami tuangkan ke singel ‘Jeda’ ini,” kata Boniex Noer selaku vokalis fR melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Rabu (16/2/2022).

Singel ini mengusung tema patah hati. Namun, dapat dipastikan For Revenge menghindari jebakan-jebakan stereotipikal dalam penulisan liriknya yang jauh dari kesan norak.

“Jeda adalah tentang sebuah akhir hubungan yang sangat kompleks. Sebuah akhir hubungan yang dimulai dengan salah, akan berakhir dengan salah pula,” tutur Boniex tentang single tersebut.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Jentaka - For Revenge feat. Faizal Permana

“Kenapa ‘Jeda’? Karena sesuatu yang sangat berat dilewati, ada kalanya membutuhkan jeda. Sejenak merefleksikan diri, untuk kemudian melewatinya,” tambahnya.

Kembalinya Arief Ismail di lini gitar membuat For Revenge seakan ‘bangkit’ kembali. Terlebih dari riff gitar sederhana menjadi lebih megah ketika diisi choir dan orchestra yang membuat pesan di lagu ini menjadi lebih dalam.

“Pesan di lagu ini akan lebih eksplisit tergambarkan di video klipnya nanti,” ungkap Boniex.

Selain itu, For Revenge juga tengah menyiapkan video klip dari lagu ini dan akan dirilis dalam waktu dekat.

Dan sebagai informasi, “Jeda” menjadi jembatan menuju album penuh ke-4 For Revenge. Album tersebut rencananya bakal dirilis oleh Didi Music Records pada pertengahan tahun ini.

Single terbaru For Revenge sudah bisa didengar melalui platform musik digital.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com