Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekomendasi 5 Tayangan Hari Valentine di Disney+ Hotstar

Kompas.com - 14/02/2022, 12:58 WIB
Firda Janati,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Layanan streaming Disney+ Hotstar telah menyiapkan daftar tayangan mulai dari serial hingga film untuk menyambut Hari Valentine.

Mulai dari kisah klasik Putri Kerajaan sampai cerita cinta penuh konflik dan tantangan dapat dinikmati bersama keluarga tercinta.

1. Snowdrop (2021)

Snowdrop merupakan drama Korea Selatan pertama yang dirilis di Disney+ Hotstar.

Drama tersebut menjadi salah satu konten yang paling banyak ditonton sejak awal perilisannya hingga saat ini.

Berlatar tahun 1987, drama dengan jumlah 16 episode itu menandai debut akting Jisoo BLACKPINK.

Baca juga: 8 Rekomendasi Serial dan Film yang Bisa Ditonton di Hari Valentine

Snowdrop membuka kisah seorang pria, Jung Hae-in, yang tanpa sengaja masuk ke asrama universitas wanita di Seoul saat ia sedang terluka.

Di sana, ia bertemu dengan Yeong-ro, seorang mahasiswi yang sebelumnya sudah menaruh hati padanya.

Keduanya saling jatuh cinta, tetapi mereka memiliki rahasia yang mungkin menjadi penghalang bagi kisah mereka.

2. Ada Apa dengan Cinta? (2002)

Film Ada Apa dengan Cinta? menceritakan kisah asmara murid SMA bernama Cinta dan Rangga.

Pertemuan keduanya dimulai saat Cinta hendak mewawancarai Rangga yang memenangi lomba puisi di sekolah.

Baca juga: Jerinx Berjanji Berikan Kado Valentine Ini untuk Nora Alexandra

Meski interaksi mereka awalnya tak mulus karena perbedaan sifat, hubungan Rangga dan Cinta makin dekat seiring berjalannya cerita.

Masalah lain muncul karena hubungan Cinta dengan sahabat-sahabatnya mulai renggang semenjak dekat dengan Rangga.

Dirilis tahun 2002, Ada Apa dengan Cinta? menjadi salah satu film remaja yang melegenda hingga saat ini.

Kesuksesan itu membuat film tersebut diputar di berbagai negara.

3. 500 Days of Summer (2009)

500 Days of Summer bercerita tentang Tom (Joseph Gordon-Levitt), seorang penulis di perusahaan kartu ucapan di Los Angeles.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Valentine dari Martina McBride

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com