Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Merintis Karier di New York, Pandji Pragiwaksono Kantongi Tabungan untuk Bertahan Hidup Selama 3 Tahun

Kompas.com - 03/02/2022, 15:20 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

KOMPAS.com - Komika Pandji Pragiwaksono tidak asal terbang ke New York ketika mantap putuskan kejar mimpinya sebagai komika di sana.

Sebelum memboyong keluarga kecilnya ke Amerika Serikat, Pandji Pragiwaksono menghitung terlebih dahulu berapa uang yang ia butuhkan untuk bertahan hidup di sana tanpa penghasilan.

Sejak tahun 2017, Pandji rajin menabung pundi-pundi rupiah hasil kerjanya sebagai komika papan atas di Indonesia.

Uang tabungan itu setidaknya bisa menunjang hidup Pandji bersama anak dan istrinya di New York selama tiga tahun ke depan.

Baca juga: Pandji Pragiwaksono Kejar Cita-cita Jadi Komika di New York, Kembali Merintis Karier dari Nol

Kata Pandji, uang tabungan itu bisa menutupi biaya apartemen, makan sehari-hari, pendidikan, hingga transportasinya di sana.

"Gue memutuskan untuk memulai nabung, gue nargetin untuk punya cukup tabungan sehingga gue bisa hidup di New York nol penghasilan bersama dengan istri, anak-anak gue," kata Pandji dikutip Kompas.com dari YouTube Pandji Pragiwaksono, Kamis (3/2/2022).

"Termasuk nabung biaya apartemennya, biaya pendidikannya, transportasinya, walaupun transportasi ketika di sini tentunya naik subway ya dan makan dan segala macam," imbuhnya.

Uang tabungan untuk bertahan hidup dipersiapakan secara matang oleh Pandji karena dia sadar selama merintis karier sebagai komika di New York penghasilannya akan merosot jadi nol rupiah.

Baca juga: Raditya Dika dan Pandji Pragiwaksono Akan Hadir di JICOMFEST 2021

"Ketika gue ke sini untuk jadi komika tentu gue mulai dari nol. Nol dari sisi level berkomedinya tapi juga nol dari sisi penghasilan karena kalau di Indonesia kan satu kali stand-up lega banget, di sini kan siapa gue gitu? Gue nol dan dimulai juga dari open mic," ujar Pandji.

Pandji bercerita, perjalannya menabung untuk pergi ke New York juga tidak mudah.

Proyeknya, Pandji Pragiwaksono Stand-Up Comedy Special, yang dikira akan menghasilkan banyak keuntungan justru malah menimbulkan kerugian.

Pandji pun harus kembali bersabar mencari penghasilan lain agar mimpinya untuk debut jadi komika di New York bisa segera terwujud.

Baca juga: Pandji Pragiwaksono dan Kekesalannya karena 2 Kali Positif Covid-19

"Jadi gue memulai perjuangan gue tuh dengan gagal, terus gue ngumpulin uang terus, nabung terus, untuk kemudian akhirnya siap juga," kata Pandji.

Saat ini uang tabungan Pandji bisa dipakai untuk menghidupi dia dan keluarga kecilnya di New York selama tiga tahun.

Kata Pandji, jika perjuangannya di New York tak menghasilkan dan uang tabungannya malah habis, dia akan kembali ke Indonesia.

"Kalau misalkan ternyata setelah tiga tahun tersebut tidak berhasil yang berarti tabungannya habis, ya berarti gue pulang ke Indonesia," ucapnya.

Baca juga: #SayaMerasaHerman Bentuk Kekesalan Pandji Pragiwaksono 2 Kali Positif Covid-19

Adapun mimpi Pandji menjadi komika di New York muncul setelah melihat kehidupan komika Andrew Schulz di konten 441 pada 2017 silam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Hailey Bieber Bagikan Foto Kehamilan Anak Pertamanya dengan Justin Bieber

Seleb
Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Tiga Hari Tayang, Film Vina: Sebelum 7 Hari Raup 1 Juta Penonton

Film
Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Animator Indonesia Sashya Subono Turut Andil dalam Film Kingdom of The Planet of The Apes

Film
Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Yovie Widianto Rilis Lagu “Bukan Sebuah Rindu”, Dinyanyikan Andmesh Kamaleng

Musik
Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com