Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Drama Korea Now We Are Breaking Up Raih Rating Tertinggi

Kompas.com - 13/11/2021, 13:14 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Editor

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Dua drama baru yang sangat dinanti telah bergabung dengan daftar rating akhir pekan.

Pada 12 November 2021, drama SBS berjudul Now We Are Breaking Up dan The Red Sleeve dari MBC menayangkan episode perdana mereka di slot waktu yang sama pukul 22.00 KST.

Now We Are Breaking Up adalah drama romansa baru yang dibintangi oleh Song Hye Kyo dan Jang Ki Yong sebagai sepasang kekasih dilatari industri fesyen.

Baca juga: Bedah Karier Jang Ki Yong, Bintang Drama Now, We Are Breaking Up

Sedangkan The Red Sleeve merupakan drama roman sejarah yang dibintangi oleh Lee Junho dan Lee Se Young 2PM, mereka menjadi seorang kaisar dan wanita istana yang berkemauan keras.

Menurut Nielsen Korea, pemutaran perdana Now We Are Breaking Up mencapai rating pemirsa tertinggi dari setiap drama Jumat-Sabtu yang ditayangkan tadi malam.

Episode pertama dari seri baru ini mencetak rating nasional rata-rata 6,4 persen dan puncaknya 8,4 persen.

Baca juga: Song Hye Kyo Bicara Drama Now, We are Breaking Up, Dicibir Orang dan Cara Bangun Emosi

Meskipun menghadapi persaingan ketat dari Now We Are Breaking Up, The Red Sleeve juga membuat awal yang menjanjikan, mendapatkan rating nasional rata-rata 5,7 persen dan puncak 8,0 persen untuk episode pertamanya.

Sementara itu, bahkan di tengah-tengah dua tayangan perdana yang ramai dibicarakan, drama baru tvN berjudul Happiness yang tayang dalam slot waktu yang tumpang tindih pada pukul 22.40 KST, berhasil mencapai rekor penayangan baru sepanjang masa.

Baca juga: Song Hye Kyo Jelaskan Cara Bangun Emosi dalam Drama Now, We Are Breaking Up

Episode ketiga dari thriller apokaliptik yang dibintangi oleh Park Hyung Sik dan Han Hyo Joo itu mencetak rating nasional rata-rata 3,6 persen dan puncak 4,4 persen, menandai peringkat tertinggi drama tersebut.

Selain itu, Happiness menempati posisi pertama dalam slot waktunya di semua saluran kabel di antara demografi utama pemirsa berusia 20 hingga 49 tahun, dengan skor rata-rata nasional 2,0 persen dan puncak 2,5 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

5 Fakta Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian, Mahar yang Diberikan dan Deretan Bridesmaid

5 Fakta Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian, Mahar yang Diberikan dan Deretan Bridesmaid

Seleb
Asila Maisa Rilis Lagu 'Menanti Waktu' Ciptaan Rizky Billar

Asila Maisa Rilis Lagu "Menanti Waktu" Ciptaan Rizky Billar

Musik
Ravel Entertaiment Unggah Video BMTH, Sinyal Datangkan Kembali Oliver Sykes dkk ke Jakarta

Ravel Entertaiment Unggah Video BMTH, Sinyal Datangkan Kembali Oliver Sykes dkk ke Jakarta

Musik
Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Rizky Febian dan Mahalini Gelar Acara Resepsi Berkonsep Internasional

Seleb
Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Positif Narkoba, Epy Kusnandar Ditangkap di Warungnya

Seleb
Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Haikyuu!! The Dumpster Battle Dipastikan Tayang di Indonesia, Catat Tanggalnya

Film
Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Polisi Sita Ganja dari Tangan Epy Kusnandar

Seleb
Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Anggy Umbara Ungkap Alasan Mau Sutradarai Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Ini Isi Suvenir Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Seleb
Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Jokowi Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Beri Wejangan di Pelaminan

Seleb
Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Anggy Umbara Sebut Proses Editing Vina: Sebelum 7 Hari Terberat Sepanjang Kariernya

Film
Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Anggy Umbara Bingung Vina: Sebelum 7 Hari Jadi Kontroversi dan Mau Diboikot

Film
Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Hadiri Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Bintang Emon: Akhirnya Lancar Sampai Pelaminan

Seleb
Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

Dulu Diam, Ryu Jun Yeol Akhirnya Buka Suara soal Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

Agensi NewJeans ADOR Adakan Rapat Pemegang Saham untuk Tentukan Nasib Min Hee Jin sebagai CEO

K-Wave
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com