Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Demi Film House of Gucci, Lady Gaga Berlatih Aksen Italia Selama 9 Bulan

Kompas.com - 03/11/2021, 13:27 WIB
Ady Prawira Riandi,
Kistyarini

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penyanyi sekaligus aktris Lady Gaga akan memerankan tokoh Patrizia Reggiani dalam film House of Gucci.

Demi mendalami perannya, pelantun lagu "Poker Face" tersebut berlatih berbicara dengan aksen Italia selama 9 bulan.

"Sudah tiga tahun semenjak saya memulai proyek ini dan sejujurnya saya mencoba hidup sebagai Reggiani selama 1,5 tahun. Dan saya berbicara dengan aksennya selama sembilan bulan dari durasi tersebut," kata Lady Gaga seperti dilansir Indie Wire, Rabu (3/11/2021).

Baca juga: Lady Gaga Alami Gangguan Mental Usai Perankan Patrizia Reggiani di House of Gucci

Bagi Lady Gaga, perjuangannya mendalami peran tersebut tak main-main.

Demi penampilan yang maksimal, ia bahkan menjalani hari-harinya bergaya selayaknya Reggiani.

"Saya langsung mewarnai rambut dan memulai hidup dengan cara di mana semua yang saya lihat, saya sentuh, mulai saya perhatikan di mana dan kapan saya bisa melihat uang," katanya.

Baca juga: Barbra Streisand Tarik Pujian untuk Bradley Cooper dan Lady Gaga di Film A Star Is Born

Lady Gaga juga menjalani hobi Patrizia Reggiani yang sering memotret di sela-sela kesibukannya.

Sejak memutuskan untuk bergabung dalam proyek film arahan sutradara Ridley Scott ini, Lady Gaga mempelajari berbagai aksen Bahasa Italia.

Metode pembelajarannya terus ditingkatkan demi mencapai titik dirinya bisa berbicara seperti orang Italia asli.

Baca juga: Lady Gaga dan Tony Bennett Meluncur di Puncak Tangga Lagu Jazz

"Saya mulai dengan dialek tertentu dari Vignola kemudian saya mulai menggunakan cara berbicara kelas atas yang akan lebih cocok di tempat-tempat seperti Milan dan Florence," ujarnya.

"Di dalam filmnya, Anda akan mendengar bahwa aksen saya sedikit berbeda, tergantung pada siapa saya berbicara," sambung bintang film A Star Is Born tersebut.

House of Gucci sendiri akan tayang di bioskop pada 24 November dengan hak distribusi yang dipegang oleh MGM dan United Artists Releasing.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com