Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Alasan Wajib Nonton Film Animasi Nussa di Bioskop

Kompas.com - 21/10/2021, 10:11 WIB
Hani Nastiti,
Biru Cahya Imanda

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Film animasi Nussa yang mengisahkan tentang kehidupan Nussa, Rara, dan teman-temannya sedang tayang di bioskop sejak 14 Oktober 2021 lalu.

Tayangan animasi anak garapan Visinema Pictures ini menjadi salah satu sarana hiburan yang ramah anak.

Berikut lima alasan mengapa Anda wajib nonton film animasi Nussa.

Baca juga: Fakta-fakta Menarik dari Film Nussa

1. Pengisi Suara adalah Artis Terkenal

Film Nussa melibatkan artis Indonesia ternama sebagai pengisi suara para karakternya.

Muzzaki Ramadhan dan Aysha Ocean Fajar kembali menjadi pengisi suara karakter kakak-beradik, Nussa dan Rara.

Dalam film ini, Maudy Koesnaedi mengisi suara karakter Mama Jonni dan Imam Darto menjadi pengisi suara karakter Papa Jonni.

Sementara itu, Dewi Sandra mengisi suara Tante Dewi, Asri Welas mengisi suara tokoh Bibi Mur, dan Opie Kumis menjadi pengisi suara Babe Jaelani.

Baca juga: Anak-anak Dibolehkan ke Bioskop, Angga Dwimas Sasongko: Selamat Menikmati Film Nussa ya

2. Animasi yang Menarik

Kreator film Nussa memadukan visual menarik dengan teknologi canggih dalam menyajikan tayangan anak yang edukatif.

Sutradara Bony Wirasmono bersama tim sangat memperhatikan aspek visual animasi yang menarik dan ramah anak sehingga dapat disaksikan penonton dari berbagai kalangan usia.

Dengan teknologi 'hair system', setiap karakter dalam film ini memperlihatkan detail visual.

Bahkan karakter sahabat Nussa, Abduh, memiliki 200 ribu helai rambut untuk menguatkan tampilan animasinya.

Baca juga: Fakta-fakta Menarik dari Film Nussa

3. Penuh Pesan Moral dan Motivasi

Sebagai film animasi anak, Nussa menyuguhkan banyak pesan moral yang mampu memotivasi anak-anak untuk terus berkarya dan berprestasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com