Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Karier Denden Gonjalez, Pernah Duet dengan Judika hingga Memukau di The Voice Bulgaria

Kompas.com - 13/10/2021, 12:30 WIB
Revi C. Rantung,
Andika Aditia

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Denden Gonjalez belakangan menjadi sorotan setelah penampilannya dalam ajang pencarian bakat The Voice Bulgaria 2021.

Penampilan Denden Gonjalez di The Voice Bulgaria sukses membuat juri terpukau.

Denden Gonjalez merupakan seorang penyanyi yang memiliki suara melengking atau beroktaf tinggi.

Pria asal Bandung ini sebelumnya sempat beberapa kali tampil dalam acara televisi.

Baca juga: Ariana Grande Gantikan Nick Jonas di The Voice Season 21

Bahkan, dia juga pernah berduet dengan penyanyi sekaliber Judika hingga Inka Christie.

Selain itu, pria berusia 38 tahun ini juga suka meng-cover beberapa lagu rock milik Steelheart seperti “She’s Gone” hingga “I’ll Never Let You Go”.

Sampai pada akhirnya Denden diundang ke acara televisi lantaran sempat viral.

Dan di tahun ini, Denden berhasil menujukkan bakatnya di ajang The Voice Bulgaria 2021.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu The Voice dari Celtic Woman

Membawakan lagu “She’s Gone” dari Steelheart, penampilan Denden langsung membuat para juri melongo.

Melalui akun Instagram-nya, Denden sedikit berbagi cerita ihwal perjalanan kariernya di dunia tarik suara.

“Perjuangan saya dari dulu di dunia tarik suara membawa saya sampai Bulgaria,” tulis Deden.

Deden mengatakan, awalnya berkarya di Malaysia dan dikontrak oleh salah satu label di sana.

Baca juga: Armand Maulana: Gue Juri Indonesian Idol dan The Voice, Keluar Lu Semua

“Saya hanya ingin terus bernyanyi, menghibur dan membawa nama Indonesia ke penjuru dunia.. bismillah semoga senantiasa ada jalan,” ungkap Denden.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Denden Gonjalez (@dendengonjalez)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com