Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Protes Cara Deddy Corbuzier Latih Dirinya, Lord Adi: Kamu ini Dibayar!

Kompas.com - 28/09/2021, 10:38 WIB
Fitri Nursaniyah

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Lord Adi dapat kesempatan untuk menjadikan Deddy Corbuzier sebagai personal trainer-nya.

Melalui konten video yang diunggah di kanal YouTube Lord Adi Official, pemenang juara tiga MasterChef Indonesia Season 8 itu dilatih menggunakan sejumlah alat kebugaran.

Tiga alat kebugaran dicoba oleh Lord Adi, termasuk mengangkat beban seberat 147 kilogram.

Baca juga: Banjir Pekerjaan, Lord Adi Rindu Keluarga sampai Rencana Bawa Anak dan Istri

Tanpa pemanasan, Lord Adi tampak kelelahan mencoba mengikuti arahan dari Deddy Corbuzier.

Di percobaan terakhir, Adi pun memilih menyerah.

Diceritakan oleh Adi, selama jadi personal trainer di Malaysia, ia tidak pernah sekejam Deddy Corbuzier.

Baca juga: Chef Arnold ke Lord Adi: Sebentar Lagi Jadi Juri MasterChef

"Saya enggak sekejam ini jadi PT lho," ujar Adi dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Lord Adi Official, Selasa (28/9/2021).

Pemilik nama lengkap Suhaidi Jamaan itu memprotes cara Deddy Corbuzier menjadi personal trainer-nya.

"Kamu ni dibayar hah, dibayar di bawah kekaisaran Lord Adi," kata Adi.

Baca juga: Lord Adi Buka Suara soal Rencana Boyong Istri dan Anak ke Jakarta

Tak terima disebut kejam, Deddy mempertegas bahwa tugasnya sebagai personal trainer adalah membuat Lord Adi berotot.

"Tugas saya dibayar untuk membawa Lord Adi apa?" tanya Deddy.

"Ya muscular," jawab Adi.

Baca juga: Jauh dari Istri dan Anak, Lord Adi Sebut Video Call Setiap Hari

Walau sudah jelas mengetahui tujuan Deddy adalah membuat dirinya lebih berotot, ia masih menganggap perlakuan mantan mentalis itu terlalu kejam.

"Ya itu teralu kejam, masa," kata Adi, sembari tertawa.

Pelatihan pun dilanjut dengan Deddy Corbuzier mengecek otot lengan Lord Adi.

Baca juga: Jesselyn Bongkar Strategi dan Kehebatan Lord Adi di MasterChef Indonesia Season 8

Setelah diperiksa, menurut Deddy otot yang dimiliki Adi adalah hasil dari kegiatan mencangkul.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com