Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Jadi Penyanyi Cilik, Rossa: tapi Suaranya Tua

Kompas.com - 06/07/2021, 12:13 WIB
Baharudin Al Farisi,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Rossa pertama kali terjun ke industri musik setelah mengeluarkan album Untuk Sahabatku saat masih duduk di Sekolah Dasar (SD).

Perempuan yang akrab disapa Teh Oca itu menilai suaranya dulu dan sekarang terbilang sama saja.

Bahkan, kata Rossa, banyak orang yang menilai suaranya sangat membingungkan.

"Suara gua waktu SD sama sekarang tuh enggak jauh beda. Dulu tuh cuma kecil gitu, sekarang gede. Suaranya sama," kata Rossa seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Daniel Mananta Network, Selasa (6/7/2021).

"Jadi, orang-orang jadi confuse juga, 'penyanyi anak-anak kok suaranya gini', suaranya tua," ujar Rossa lagi.

Baca juga: Rossa Cerita Pertama Kali Terjun di Dunia Tarik Suara, Berawal dari Iseng

Karena range vocal-nya tinggi, Rossa sambil tertawa beranggapan saat itu tidak ada penyanyi cilik lain yang bisa menyanyikan lagu dari album Untuk Sahabatku.

Sayangnya, kata Rossa, album tersebut gagal karena tidak laku di pasaran.

Hanya saja, pemilik nama lahir Sri Rossa Roslaina Handiyani itu tak merasa bersedih.

"Jadi karena penerimaannya enggak terlalu bagus, bisa dibilang floop untuk sebuah album," ujar Rossa.

"Tapi waktu itu, kita enggak pikir gue pengin famous. Gue enggak pernah pikir, 'gue nyanyi karena pengin famous', tapi karena gue senang nyanyi saja," ucap Rossa lagi.

Baca juga: Reaksi Rossa Tonton Ryeowook dkk Parodikan Video Klip Hati yang Kau Sakiti

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com