Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Snitch, Menyamar di Lingkungan Gembong Narkoba demi Keadilan Anak

Kompas.com - 06/06/2021, 17:57 WIB
Baharudin Al Farisi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Rating IMDB

JAKARTA, KOMPAS.com - Film Snitch sepertinya cocok untuk menemani waktu kosong Anda selama akhir pekan.

Disutradarai oleh Ric Roman Waugh, film bertemakan drama kejahatan ini dibintangi Dwayne Johnson.

John Matthews (Dwayne Johnson) yang merupakan pemilik perusahaan konstruksi merasa terkejut setelah mendapati anaknya (Rafi Gavron), tengah dimintai keterangan polisi atas kasus narkoba.

Baca juga: Sinopsis Ikatan Cinta 5 Juni, Mang Dadang Bongkar tentang Elsa

Tanpa berpikir panjang, John kemudian bergegas menuju kantor polisi bersama mantan istrinya, Sylvie Collins (Melina Kanakaredes).

Menurut penyidik, Jason kemungkinan besar dijebak oleh temannya dalam kasus tersebut.

Geram mendapat informasi dari polisi, John kini mencari cara untuk menyelamatkan buah hati yang dia cintai.

Baca juga: Sinopsis Reminiscence, Film Action Thriller Terbaru Hugh Jackman

Akhirnya, John menemui seorang pengacara bernama Joanne Keeghan (Susan Sarandon).

Bukan mengambil langkah hukum, Joanne menyarankan John menyamar supaya bisa masuki ke dalam lingkungan gembong narkoba yang diduga menjebak putranya.

Perjuangan John dimulai dengan menyelami dunia narkotika dan mencari tahu dalang di balik semua ini.

Baca juga: Sinopsis 9 Bulan, Kala Fero Walandouw Punya 2 Istri

Apakah John mampu menyelamatkan dan mendapatkan keadilan untuk Jason?

Saksikan Snitch yang tayang di Trans TV pada Minggu, (6/6/2021) pukul 19.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com