Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis Sierra Burgess is a Loser, Salah Kirim Pesan Berujung Asmara

Kompas.com - 18/02/2021, 13:45 WIB
Biru Cahya Imanda

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com Sierra Burgess is a Loser adalah film orisinal Netflix yang dibintangi Noah Centineo dan Shannon Purser.

Film bergenre drama komedi remaja ini disutradarai Ian Samuels berdasarkan naskah garapan Lindsey Beer.

Dalam film yang perdana tayang pada 2018 ini, diceritakan seorang murid SMA bernama Sierra (Shannon Purser).

Sierra bukanlah murid yang populer, penampilannya pun tidak terlalu menarik, tapi ia begitu pintar.

Baca juga: Sinopsis Lucky Fat Man, Dua Keberuntungan yang Mengubah Kehidupan

Setiap kali diejek oleh Veronica (Kristine Froseth), Sierra selalu bisa mengatasinya dengan tenang.

Veronica adalah murid populer di sekolah dan memiliki seorang pacar anak kuliahan.

Namun, fakta tersebut tidak diketahui oleh Jamey (Noah Centineo) yang bersekolah di SMA berbeda.

Ia pun mengajak Veronica berkenalan dan meminta nomor ponsel gadis tersebut.

Baca juga: Sinopsis A Case of You, Upaya Justin Long Atasi Writer’s Block

Tidak ingin Jamey terus mendekatinya, Veronica memberikan nomor ponsel Sierra kepada Jamey seolah-olah itu nomor miliknya.

Jamey pun mulai mengirim pesan teks kepada Sierra karena mengira ia adalah Veronica.

Di sisi lain, Sierra terus meladeni Jamey hingga mereka rutin bertukar pesan teks.

Sebetulnya Sierra sadar bahwa Jamey mengira ia adalah Veronica.

Baca juga: Sinopsis Classmates Minus, Kisah Empat Pria Paruh Baya Mengejar Mimpi

Walau begitu, Sierra tetap tidak bisa menahan perasaannya.

Lambat laun ia menyukai Jamey dan ingin dekat dengannya.

Sierra pun mendekati Veronica, yang saat itu baru putus dari pacarnya, Spence (Will Peltz).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com