Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Denny Sumargo Ingin Serahkan Semua Uangnya ke Istri

Kompas.com - 23/11/2020, 19:29 WIB
Ady Prawira Riandi,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor peran Denny Sumargo telah berkomitmen ingin menyerahkan segala hal yang berhubungan dengan uang kepada istrinya, Oliva Allan.

Setelah menikah, Densu tak ingin memegang uang lagi dan menyerahkan semuanya kepada sang istri.

Ada alasan di balik keputusan unik yang dibuat oleh pemain film 5 Cm ini.

Baca juga: Sering Jadi Imajinasi Kaum Hawa, Denny Sumargo: Banyak Banget yang DM

"Lo tahu enggak kenapa? Karena banyak banget yang ngecap gue laki-laki brengsek, tapi mereka enggak tahu hati gue," kata Densu seperti dikutip dari video YouTube MrsAyuDewi, Senin (23/11/2020).

Keputusan itu sebagai pembuktian bahwa Denny Sumargo tidak seperti yang orang lain pikirkan.

Selama ini, Densu kerap dianggap pria yang tidak bertanggung jawab akibat terjerat kasus dengan DJ Verny.

Baca juga: Dapat Banyak DM Setelah Denny Sumargo Menikah, Dita Soedarjo: Hidup Bukan Kompetisi

Pada akhirnya, Denny Sumargo berhasil membuktikan diri kepada publik bahwa dia bukan ayah biologis dari anak DJ Verny.

"Dari semua yang gue baca tentang betapa buruknya gue jadi laki-laki, di situlah timbul dari hati kalau gue punya istri, punya anak, gue bakal berbakti buat mereka aja," katanya.

Denny Sumargo baru saja menikah dengan Olivia Allan pada 21 November 2020.

Pernikahan mereka dilangsungkan secara tertutup dengan konsep garden party di Forest Garden, Lembang, Jawa Barat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com