Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/10/2020, 19:14 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan pencipta lagu Melly Goeslaw mengungkapkan rasa bahagia karena dapat menyaksikan aksi panggung Agnez Mo.

Saking senangnya, sang pelantun "Bagaikan Langit" ini merasa terharu melihat langsung Agnez Mo bernyanyi di hadapannya.

Kebahagiaan itu terungkap melalui unggahan Instagram Melly Goeslaw, @melly_goeslaw belum lama ini.

Baca juga: Viral karena Kritikan Kocak soal Omnibus Law, Begini Reaksi Melly Goeslaw

Istri Anto Hoed ini memasang foto bersama Agnez Mo dengan senyum menghiasi wajah mereka.

"Akhirnya kemarin kesampean nonton kamu @agnezmo live dan duduk paling depan," tulis Melly Goeslaw dikutip Kompas.com, Jumat (16/10/2020).

Melly berujar rasa haru itu muncul ketika ia kembali mengingat masa kecil Agnez Mo.

Baca juga: Mimpi Terwujud, Jirayut Akhirnya Foto Bareng Agnez Mo

"Ada rasa haru liat yang nyanyi di depanku adalah anak yang 19 tahun yang lalu masih diantar mama dan kakaknya ke rumahku. Sekarang udah besar, cantik, pinter dan sangat sukses," tulis Melly lagi.

"Satu-satunya anak yang mulutnya enggak pernah lepas dari nyanyi. Dulu di GINS studio dari jauh kita udah tahu kalau dia datang, karena nyanyiannya udah sampe duluan sebelum orang nya," tambahnya.

Baca juga: Agnez Mo Masuk Nominasi MTV Europe Music Awards 2020

Pada akhir keterangan foto, Melly mendoakan agar karier sang pelantun "Coke Bottle" ini tetap bersinar.

Melly juga merasa bangga bisa menjadi salah satu orang yang mengetahui perkembangan Agnez sedari kecil.

"Sukses terus ya Nez, aku senang bisa jadi bagian kecil dari karirmu," ujar Melly.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com