Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sinopsis World War Z, Ketika Brad Pitt Membasmi Wabah Zombie yang Mengancam Dunia

Kompas.com - 04/06/2020, 13:36 WIB
Mutiara Hening Pratiwi,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

Sumber IMDb

JAKARTA, KOMPAS.com - Brad Pitt menjadi kunci menghentikan penyebaran wabah zombie dalam World War Z.

Pecinta film apocalyptic zombie pasti sudah tidak asing lagi dengan film besutan sutradara Marc Foster ini.

Diangkat dari novel karangan Max Brooks dengan judul yang sama, World War Z menceritakan kisah seorang mantan pegawai PBB yang berpacu melawan waktu untuk mencari vaksin sebuah virus mematikan.

Gerry Lane (Brad Pitt) membawa keluarganya ke New Jersey, setelah wabah mematikan menyerang Amerika Serikat dan dunia.

Saat tengah mencari tahu apa yang terjadi, Gerry mendapat telepon dari rekan lamanya di PBB, Thierry Umutoni (Fana Mokoena), yang menjelaskan situasi yang tengah mereka hadapi.

Baca juga: Seru dan Seram Membasmi Zombie dari Train to Busan

Thierry menceritakan Pemerintah AS bersama PBB sedang menguji coba vaksin untuk wabah mematikan ini.

Namun, mereka belum menemui hasil.

Gerry pun diminta membantu mereka dalam mencari jawaban.

Bersama ahli virus bernama Andrew Fassbach (Elyes Gabel), Gerry dikirim menuju pangkalan militer AS di Korea Selatan - tempat yang diduga menjadi lokasi penyebaran pertama wabah zombie ini.

Selama perjalanan, Gerry harus berhadapan dengan ratusan makhluk mengerikan yang lapar dan haus darah.

Baca juga: Kanibal sampai Zombie, Berikut 8 Galaksi Aneh di Alam Semesta

Mampukah Gerry Lane menyelesaikan misi mematikan ini?

Akankah ia menemukan vaksin untuk menyelamatkan warga dunia dari wabah zombie?

Saksikan kisahnya dalam World War Z yang tayang di Trans 7, malam ini pukul 21.30 WIB. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com