Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kenangan Aura Kasih tentang Mendiang Glenn Fredly

Kompas.com - 16/05/2020, 09:44 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi dan artis peran Aura Kasih berbicara panjang lebar tentang mendiang Glenn Fredly.

Aura mengungkapkan hal itu saat berbincang dengan artis Melaney Ricardo dalam vlog verjudul " AURA KASIH AKHIRNYA BICARA TENTANT ALMARHUM GLENN FREDLY" yang dikutip Kompas.com, Jumat (15/5/2020).

Aura Kasih diketahui pernah menjalin hubungan asmara dengan sang pelantun "Januari" itu.

Meski akhirnya kandas, mereka tetap berhubungan baik hingga memiliki pasangan masing-masing.

Berikut rangkumannya:

Baca juga: Tepat Satu Bulan Ditinggal Glenn Fredly, Mutia Ayu: Tuhan, Bantu Aku...

1. Buku Renjana terinspirasi Glenn

Aura mengakui bahwa buku Renjana yang ditulisnya terinspirasi dari lagu mendiang Glenn Fredly dengan judul yang sama.

"Renjana artinya seseorang yang dirindu. Jadi sebenarnya itu terinspirasi dari lagunya almarhum Glenn," kata Aura Kasih kepada Melaney.

"Aku bilang 'di antara semua lagu lo ini sih ter-the best, simpel aduh kok bagus banget'," sambungnya.

Baca juga: Mutia Ayu Mengenang 30 Hari Kepergian Glenn Fredly...

Aura bercerita, dia tidak tahu untuk siapa Glenn membuat lagu tersebut.

"Renjana ini gue enggak tahu dia bikin buat siapa, dia bikin 2015. Tapi gue bilang ini lagu buat gue boleh enggak sih?" kata Aura Kasih.

"Gue mau bikin tulisan atau apa punlah. 2018 itu akhirnya gua sempurnain tulisan ini. Memang dari 2015 gue sudah izin, waktu itu kami masih berhubungan ya 'oh iya enggak apa-apa', akhirnya gue bikin buku," lanjutnya.

Baca juga: Lagi Ngobrol soal Jazz Virtual, Tompi Tiba-tiba Ingat Glenn Fredly

2. Terkejut Glenn meninggal dunia

Aura Kasih mengaku terkejut saat mendapat kabar Glenn Fredly yang pernah menjadi kekasihnya, meninggal dunia.

Aura Kasih mengatakan, Glenn sudah seperti saudaranya.

"Ya syok karena memang waktu itu gue cuma 'congratulations ya buat kelahiran baby-nya'. Waktu dia nikah, he is like my brother, my bestfriend," kata Aura Kasih.

Baca juga: Dapat Kue Coklat dari Glenn Fredly, Tompi: Kebiasaan Ramadhan Tetap Ada Meski Sudah Berpulang

Glenn Fredly mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Setia Mitra, Fatmawati, Jakarta Selatan, Rabu (8/4/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com