Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Red Hot Chili Peppers Umumkan John Frusciante Gantikan Josh Klinghoffer

Kompas.com - 16/12/2019, 16:33 WIB
Novianti Setuningsih

Penulis

Sumber Variety

KOMPAS.com - Gitaris John Frusciante kembali bergabung dengan Red Hot Chili Peppers.

Ke depannya, Frusciante bakal menggantikan posisi Josh Klinghoffer dalam formasi band.

Kabar tersebut diumumkan melalui akun Instagram resmi Red Hot Chili Peppers, @chilipeppers, Senin (16/12/2019)

"Red Hot Chili Peppers mengumumkan bahwa kami berpisah dengan gitaris yang telah bersama selama 10 tahun ini, Josh Klinghoffer,” tulis RHCP dalam akun Instagram resmi mereka.

Baca juga: Dewa Budjana: Kerja Sama dengan Eks Gitaris Red Hot Chili Peppers Itu Rezeki

“Josh adalah musisi indah yang kami hormati dan cintai. Kami sangat bersyukur dengan waktu-waktu bersama dengannya dan banyak sekali hadiah yang dibagikannya pada kami,” tulis mereka melanjutkan.

Karir Klinghoffer di Red Hot Chili Peppers berawal sebagai gitaris kedua hingga akhirnya menggantikan posisi Frusciante pada tahun 2009.

Klinghoffer juga terlibat dalam dua album terakhir Red Hot Chili Peppers, yakni I’m With You (2011) dan The Getaway (2016).

“Kami juga mengumumkan dengan penuh harapan bahwa John Frusciante kembali ke dalam grup,” tulis RCHP.

Baca juga: Berawal dari Red Hot Chili Peppers, Steven Jam Jadi Tahu Bob Marley

Nama Frusciante sendiri tidak asing bagi Red Hot Chili Peppers.

Ia pertama kali bergabung dalam band pada 1988. Tepatnya, menggantikan gitaris sebelumnya, Hillel yang meninggal karena overdosis.

Frusciante juga disebut berperan penting dalam album Mother’s Milk (1989), dan Blood Sugar Sex Magik (1991).

Hingga terlibat dalam kesuksessan hit “Give It Away” dan Under the Brigde”.

Sayangnya, pada 1992, Frusciante sempat meninggal grup.

Baca juga: Flea Red Hot Chili Peppers: Petikan Gitar Si Gorila

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Red Hot Chili Peppers (@chilipeppers) on Dec 15, 2019 at 12:28pm PST

Tetapi, ia kembali bergabung ketika Red Chili Peppers mengeluarkan album Californication (1999), By The Way (2002), dan Stadium Arcadium (2006).

Namun, ia kembali memutuskan hengkang dari Red Hot Chili Peppers pada 2009, dengan pertimbangan ingin merintis solo karir.

Dengan bergabungnya kembali Frusciante, kini Red Hot Chili Peppers beranggotakan Anthony Kiedis, Flea, dan Chad Smith (drum).

Diketahui, Red Hot Chili Peppers bakal tampil di Hangout Festival dan Boston Calling pada 2020.

Baca juga: Kali Pertama Tampil di Mesir, Red Hot Chili Peppers Beraksi di Pelataran Piramida

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com