Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serangan Ukraina di Belgorod Rusia, 9 Orang Terluka

Kompas.com - 12/05/2024, 18:27 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber AFP

BELGOROD, KOMPAS.com - Serangan Ukraina menyebabkan sebagian bangunan runtuh dan melukai sedikitnya sembilan orang di Kota Belgorod perbatasan Rusia.

Kantor berita Ria Novosti mengutip layanan penyelamatan menjelaskan bahwa ada sebuah bangunan tempat tinggal yang runtuh akibat serangan Ukraina.

Kementerian Situasi Darurat mengatakan 12 orang, termasuk dua anak-anak, telah diselamatkan dari reruntuhan.

Baca juga: Inggris Selidiki Klaim Hamas Terkait Seorang Sandera Terbunuh di Gaza

Kementerian pertahanan mengatakan tentara Ukraina telah menyerang distrik pemukiman di Kota Belgorod.

Dijelaskan bahwa salah satu dari serangkaian rudal Tochka-U Ukraina yang dicegat oleh pertahanan anti-pesawat Rusia telah merusak bangunan tersebut.

Akibat serangan itu, jumlah korban bisa bertambah karena sebagian atap bangunan ambruk ketika tim penyelamat mencari korban.

Gubernur Belgorod Viacheslav Gladkov mengunggah ke Telegram sebuah video yang menunjukkan sebuah bangunan runtuh dengan lubang besar di dalamnya.

"Setelah tembakan langsung ke sebuah bangunan tempat tinggal, seluruh pintu masuk, dari lantai sepuluh hingga lantai dasar, runtuh," kata Gladkov, dikutip dari AFP pada Minggu (12/5/2024).

Diketahui, Belgorod sering menjadi sasaran serangan drone dan rudal Ukraina.
Sementara Kyiv mengatakan pihaknya melakukan hal tersebut untuk melawan pemboman harian yang dilakukan pasukan Rusia terhadap kota-kota Ukraina sejak serangan militer pada Februari 2022 dimulai.

Baca juga: PBB Serukan Gencatan Senjata di Gaza Segera, Perang Harus Dihentikan

Pada 30 Desember 2023, sedikitnya 25 orang tewas dan sekitar 100 orang terluka dalam satu serangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com