Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[KLARIFIKASI] Foto Pertemuan Prabowo-Megawati pada 2019 Dibagikan dengan Konteks Keliru

Kompas.com - 27/10/2023, 21:59 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

klarifikasi

klarifikasi!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, ada yang perlu diluruskan terkait informasi ini.

KOMPAS.com - Beredar konten dengan thumbnail pertemuan calon presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Megawati Soekarnoputri.

Menurut konten tersebut, Prabowo menemui Megawati untuk membahas status keanggotaan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka di PDI-P.

Pada Pemilu 2024, Gibran merupakan cawapres pendamping Prabowo. Sedangkan, PDI-P mengusung pasangan calon capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, konten tersebut perlu diluruskan.

Narasi yang beredar

Konten dengan thumbnail foto pertemuan Prabowo dengan Megawati dibagikan oleh akun Facebook ini (arsip) pada Kamis (26/10/2023).

Berikut narasi yang dibagikan:

Diam-diam Prabowo Temui Mega
Ini Mencurigakan..Jangan-jangan...!!

Narasi itu disertai video berdurasi 10 menit 28 detik yang telah ditonton lebih dari 7.300 kali. Gambar thumbnail video menunjukkan Prabowo duduk satu meja dengan Megawati.

"Prabowo akan temui Megawati membahas soal Gibran. Sebaiknya ditemuin atau ditolak nih. Wah, strategi apa lagi ini," kata narator di awal video.

Konteks keliru, foto pertemuan Prabowo-Megawati pada 2019 dinarasikan terjadi baru-baru iniScreenshot Konteks keliru, foto pertemuan Prabowo-Megawati pada 2019 dinarasikan terjadi baru-baru ini

Penelusuran Kompas.com

Setelah ditelusuri menggunakan teknik reverse image search, foto yang sama dengan gambar thumbnail video ditemukan di pemberitaan Antara, 24 Juli 2019, berjudul "Megawati dan Prabowo bincang empat mata sambil nikmati kelapa muda".

Dalam foto yang diperoleh Antara dari internal PDI-P, Megawati dan Prabowo tampak berbincang sambil menikmati es kelapa muda di ruang makan. Megawati tampak melipat tangannya dan tersenyum saat menyimak cerita dari Prabowo.

Foto pertemuan Prabowo dan Megawati di pemberitaan Antara, 24 Juli 2019Screenshot Foto pertemuan Prabowo dan Megawati di pemberitaan Antara, 24 Juli 2019

Dilansir Kompas.id, Prabowo menyambangi kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat pada 24 Juli 2019.

Mereka bertemu sambil makan bersama selama sekitar 1,5 jam. Pertemuan keduanya dinilai menyejukkan dan mengurangi tensi politik yang sempat memanas selama Pemilu 2019.

Sementara itu, narasi Prabowo bertemu Megawati untuk membahas status keanggotaan Gibran di PDI-P perlu diluruskan.

Dilansir Kompas.com, Prabowo menyatakan siap bertemu dengan Megawati. Ia ingin membicarakan tentang penunjukan Gibran sebagai cawapres yang akan mendampinginya.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Kilas Balik Pekan Raya Jakarta, dari Monas ke Kemayoran

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

[HOAKS] Cara Menghemat Elpiji dengan Mengelem Karet Tabung

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Bukti Rekaman CCTV Linda Terlibat Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

INFOGRAFIK: Konten Satire soal Elon Musk Luncurkan Ponsel Pesaing iPhone

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

[HOAKS] Artikel FBI Prediksi Sosiopat Berdasarkan Perilaku Pemain Gim

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

INFOGRAFIK: Beredar Manipulasi Foto Bangkai Pesawat Malaysia Airlines MH370

Hoaks atau Fakta
Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones 'Gayo'

Manipulasi Foto Bernada Satire soal Produk Mayones "Gayo"

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

[HOAKS] Foto Kota Tersembunyi di Balik Tembok Es Antarktika

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

[HOAKS] Pesan Berantai soal Whatsapp Gold dan Video Martinelli

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

[HOAKS] Iptu Rudiana Ditetapkan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

[KLARIFIKASI] Video Erupsi Gunung Ruang, Bukan Anak Krakatau

Hoaks atau Fakta
Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah Kepulauan Falkland yang Diperebutkan Inggris dan Argentina

Sejarah dan Fakta
[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

[HOAKS] PSSI Putuskan Timnas Tidak Akan Ikut Piala AFF

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

INFOGRAFIK: Hoaks Lingkaran Merah pada Tabung Gas Elpiji 3 Kg Tanda Keamanan, Cek Faktanya

Hoaks atau Fakta
INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

INFOGRAFIK: Pengibaran Bendera Palestina di Milan Bukan Dilakukan Menteri Italia

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com